yoldash.net

Ramai Digunakan di Media Sosial, Apa Itu 'Fastabiqul Khoirot'?

Istilah 'fastabiqul khoirot' akhir-akhir ini ramai jadi perbincangan di media sosial, utamanya di TikTok. Apa maknanya?
Ilustrasi. Istilah 'fastabiqul khoirot' akhir-akhir ini ramai jadi perbincangan di media sosial, utamanya di TikTok. (iStockphoto/Mongkolchon Akesin)

Jakarta, Indonesia --

Istilah 'fastabiqul khoirot' akhir-akhir ini ramai jadi perbincangan di media sosial, utamanya di TikTok.

Hal ini bermula dari pengguna akun TikTok @skyandworld2 yang kerap memparodikan santriwati yang sering menggunakan kata 'fastabiqul khoirot' dalam berbagai aktivitasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Video-videonya banyak menarik netizen pengguna TikTok, karena dianggap lucu dan segar, sukses memparodikan sikap santriwati.

Tapi, apa sebenarnya fastabiqul khoirot itu?

ADVERTISEMENT

Fastabiqul khoirot sebenarnya bukan istilah baru dalam Islam. Istilah ini diambil dari Al-Qur'an surat Al-Baqarah ayat 148.

Merangkum berbagai sumber, kata fastabiqul khoirot memiliki makna yang dalam bagi umat Islam, terutama soal mencari pahala dan kebaikan di jalan Allah SWT.

Secara harfiah, fastabiqul khoirot sendiri artinya berlomba-lomba dalam kebaikan. Seseorang yang menjalani hidup dengan fastabiqul khoirot selalu mengisi waktunya dengan hal-hal baik, mulai dari berzikir, mengaji, bersedekah, berpuasa, dan berbagai amalan baik lainnya.

وَلِكُلٍّوِّجْهَةٌهُوَمُوَلِّيْهَافَاسْتَبِقُواالْخَيْرٰتِۗاَيْنَمَاتَكُوْنُوْايَأْتِبِكُمُاللّٰهُجَمِيْعًا ۗاِنَّاللّٰهَعَلٰىكُلِّشَيْءٍقَدِيْرٌ

Artinya:

"Dan setiap umat mempunyai kiblat yang dia menghadap kepada-Nya. Maka berlomba-lomba lah kamu dalam kebaikan. Di mana saja kamu berada, pasti Allah akan mengumpulkan kamu semuanya. Sungguh, Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu." (QS: Al-Baqarah 148)

Kebaikan yang dimaksud dalam istilah fastabiqul khoirot ini adalah segala sesuatu yang disukai Allah. Tujuannya adalah mendapatkan pahala dan berkah dari Allah SWT.

(tst/asr)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat