yoldash.net

Profil dan Sepak Terjang 6 BUMN Sakit yang Terancam Dibubarkan

PT Danareksa (Persero) mengungkapkan enam badan usaha milik negara (BUMN) sakit dan terancam dibubarkan.
Danareksa menyebut sejumlah BUMN sakit dan karena itu layak dibubarkan. (CNN Indonesia/Bisma Septalisma).

Jakarta, Indonesia --

PT Danareksa (Persero) mengungkapkan enam badan usaha milik negara (BUMN) sakit dan terancam dibubarkan.

Keenam perusahaan pelat merah itu merupakan bagian dari 14 BUMN yang kondisinya tidak baik dan sedang dikaji oleh Perusahaan Pengelola Aset (PPA).

Adapun enam perusahaan yang terancam bubar itu adalah PT Indah Karya (Persero), PT Dok Dan Perkapalan Surabaya (Persero), PT Amarta Karya (Persero), PT Barata Indonesia (Persero), PT Varuna Tirta Prakasya (Persero), dan PT Semen Kupang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang potensi minimum operasi itu sebenarnya more than likely akan kita setop, apakah nanti lewat likuidasi atau pembubaran BUMN, sepertinya ke sana ujungnya," kata Direktur Utama Danareksa Yadi Jaya Ruchandi dalam rapat panja dengan Komisi VI DPR, Senin (24/6).

ADVERTISEMENT

Berikut profil enam BUMN yang terancam dibubarkan:

1. PT Indah Karya (Persero)

Indah Karya merupakan BUMN yang bergerak di bidang konsultan desain, konsultan teknik, ESIC dan konsultan manajemen.

Melansir situs resminya, Indah Karya didirikan pada 1961 dengan tujuan untuk melaksanakan program pemerintah dalam pembangunan ekonomi nasional dengan bidang Survei, Penyelidikan, Studi Perencanaan/Perencanaan, Perencanaan/Perencanaan Teknis, serta Manajemen dan Pengawasan Pekerjaan Konstruksi, Penyediaan Tenaga Ahli, dan Kegiatan Konsultasi.

Pada 2000, Indah Karya mendirikan unit bisnis IKRCS yang bergerak di bidang sertifikasi ISO 9001, ISO 14001, ISO 18000, ISO 37001 dan ISO 45000 Sistem Manajemen.

Sejak awal 2014, Indah Karya melebarkan sayap di bidang properti dan industri. Sektor properti dimulai dengan pembangunan Apartemen Bellazona Golf di Bandung, sedangkan di sektor industri, PT Indah Karya membangun pabrik kayu lapis yang berorientasi ekspor di Bondowoso.

2. PT Dok Dan Perkapalan Surabaya (Persero)

PT Dok Dan Perkapalan Surabaya (Persero) atau DPS merupakan perusahaan di bidang perbaikan kapal dengan berbagai jenis dan ukuran yang diorder oleh klien berbagai belahan dunia.

DPS memiliki catatan dalam teknologi konversi kapal dan jasa non-kapal, termasuk produk desain dan rekayasa, konstruksi lepas pantai, fabrikasi crane dan perakitan, serta setiap fabrikasi struktur lain yang berkaitan dengan kompetensi inti.

Sejarah DPS dimulai pada 22 September 1910, ketika pemerintah kolonial Belanda mendirikan NV Drogdok Maatschappij.

Hal itu awalnya ditujukan untuk layanan kapal Belanda di Indonesia. Antara 1942 dan 1945, perusahaan ini dikelola oleh pemerintah Jepang dengan nama Harima Zosen.

Setelah nasionalisasi perusahaan pada 1 Januari 1961, NV Maatschappij Droogdok Soerabaja menjadi sebuah perusahaan milik negara PN Dok dan Perkapalan Surabaya.

Berdasarkan Keputusan Menteri Komunikasi Laut pada 1963, galangan Sumber Bhaita diintegrasikan ke dalam perusahaan. Kemudian, sejak 8 Januari 1976 perusahaan telah diasumsikan status hukum baru sebagai PT Dok dan Perkapalan Surabaya (Persero).

Sejak 1961 saja, dari database yang tersedia DPS telah memperbaiki lebih dari 20 ribu kapal dan membangun lebih dari 600 berbagai jenis kapal oleh pelanggan lokal dan asing.

3. PT Amarta Karya (Persero)

PT Amarta Karya (Persero) adalah perusahaan yang bergerak dalam pembuatan konstruksi baja. Mengutip situs resmi perusahaan, sejarah pendiriannya pun cukup panjang.

Pada 1960 NV Lindeteves Stokvis dan Fa. De Vri'esRobbe yang berdomisili di Semarang bergabung menjadi NV. Constructie WerkPlaatsen De Vri'es Robbe Lindeteves, disingkat menjadi 'Robbe Linde & Co' yang bergerak dalam pembuatan konstruksi baja..

Pada 1962 perusahaan ini dinasionalisasi dan PN Amarta Karya bergerak dalam bidang usaha yang sama. Pada 1972 status PN Amarta Karya ditransformasikan menjadi Perusahaan Perseroan (Persero) yang berkedudukan di Jakarta.

Pada saat itu, Perusahaan memperluas lini bisnisnya menjadi konstruksi di bidang pekerjaan sipil, listrik dan mekanik di samping bidang konstruksi dan fabrikasi baja yang telah menjadi bisnis intinya sejak awal.

Saat ini lini Bisnis Usaha Amarta Karya fokus pada pengembangan manufaktur, infrastruktur, gedung, EPC dan properti.

4. PT Barata Indonesia (Persero)

PT Barata Indonesia (Persero) adalah perusahaan yang bergerak di bisnis perusahaan foundry (pengecoran) dan manufaktur.

Rintisan Barata Indonesia dimulai sejak masa hindia belanda bernama Machinefabriek NV Braat . Di awal pendiriannya, pabrik ini memproduksi alat-alat mesin untuk keperluan pabrik gula dan teh.

Namun, mendekati Perang Dunia II, pabrik NV Braat sempat mengalami perubahan fungsi memproduksi alat perang sejak pendudukan tentara Jepang untuk memasok kebutuhan perang.

Hingga kemudian, Dalam rangka penguatan industri nasional, perusahaan kembali melakukan transformasi bisnis melalui beberapa tahapan.

Di antaranya; pengembangan produk mesin gilas roda 3 guna mendukung pembangunan infrastruktur nasional. Kurun waktu yang sama perseroan turut melahirkan kompetensi bisnis foundry yang hingga kini menjadi unggulan perseroan.

Melalui kompetensi Foundry, perseroan terbukti mampu menghasilkan produk komponen kereta api hingga fasilitas produksi dan penyimpanan minyak dan gas.

Seiring pertumbuhan bisnis tersebut, perseroan turut menjajaki pekerjaan konstruksi/EPC di berbagai bidang industri. Diantaranya TBBM, pabrik gula beserta turunannya, pabrik garam, dan masih banyak lagi.

Varuna Tirta Prakasya dan Semen Kupang

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat