yoldash.net

Bintang Korea Puji Timnas Indonesia U-23: Tim dengan Level Tinggi

Bintang Korea U-23 Byeon Jun Soo memberikan pujian tinggi kepada Timnas Indonesia U-23 jelang duel di perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat (25/4).
Performa Timnas U-23 di Piala Asia U-23 dipuji bek Korea Byeon Jun Soo. (Dok PSSI)

Jakarta, Indonesia --

Bintang Korea U-23 Byeon Jun Soo memberikan pujian tinggi kepada Timnas Indonesia U-23 jelang duel di perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Jumat (25/4).

Pertandingan ini jadi momentum bagi Timnas U-23 yang bertekad lolos ke Olimpiade 2024 di Paris, Prancis.

Sejatinya Korea lebih diunggulkan atas Indonesia pada laga nanti. Akan tetapi Garuda Muda tidak bisa dipandang remeh lantaran sudah memberikan bukti di fase grup dengan mengalahkan Australia dan Yordania.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal tersebut juga diakui bek Korea U-23 Byeon Jun Soo. Pemain Gwangju ini menilai Indonesia U-23 memiliki sejumlah keunggulan.

"Saya sudah menonton ketiga pertandingan mereka. Menurut saya tim mereka sangat terorganisasi dan agresif," ujar Byeon Jun Soo dalam konferensi pers jelang pertandingan, Rabu (24/4).

ADVERTISEMENT

"Mereka punya banyak momentum dengan level tinggi, mereka tim yang bagus," ucap Byeon Jun Soo menambahkan.

Pemain 22 tahun itu pun bertekad tampil maksimal setelah tidak dalam kondisi terbaik di fase grup. Byeon Jun Soo bermain dalam dua dari tiga pertandingan Korea U-23 di babak grup Piala Asia U-23 2024.

"Di fase grup saya tidak memiliki fisik yang 100 persen fit. Tapi sekarang saya siap di perempat final dan mengerahkan kemampuan terbaik," kata Byeon Jun Soo.

[Gambas:Video CNN]



(sry/nva)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat