yoldash.net

Rombongan Jemaah Haji Tiba di Arafah Jelang Wukuf

Jemaah dijadwalkan menghabiskan waktu di Arafah hingga terbenamnya matahari sebelum melanjutkan ritual haji ke Muzdalifah.
Jemaah haji khusus asal Indonesia sudah tiba di Arafah jelang dimulainya Wukuf pada puncak ibadah haji, Sabtu (15/6). (CNN Indonesia/ Haryanto Tri Wibowo)

Jakarta, Indonesia --

Jemaah haji khusus asal Indonesia sudah tiba di Arafah jelang dimulainya Wukuf pada puncak ibadah haji, Sabtu (15/6).

Rombongan jemaah haji berangkat Dari Wisma Transit yang berlokasi di wilayah An Nassem, Makkah, pada pukul 03.00 dini hari waktu Arab Saudi.

Meski jarak Wisma Transit ke Arafah kurang dari delapan kilometer, namun bus yang membawa jemaah harus menempuh perjalanan hingga dua jam karena kemacetan di jalan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Alhamdulillah, hari ini tepat 9 Zulhijah yang merupakan puncak ibadah haji jemaah sudah bergerak dari tempat transit ke sini sekitar jam tiga pagi, alhamdulillah ketika menjelang Subuh kita sudah tiba. Hari ini adalah kegiatan inti dari haji yakni Wukuf di Arafah," ujar Muhammad Firman Taufik, Direktur Utama Tibi Tours.

ADVERTISEMENT

Jemaah haji khusus Tibi Tours menempati Maktab 333 di Arafah. Setibanya di Maktab, para jemaah langsung menjalani salat Subuh. Selain itu jemaah haji dijadwalkan menjalani sejumlah kegiatan selama Wukuf di Arafah.

Jemaah dijadwalkan menghabiskan waktu di Arafah hingga terbenamnya matahari sebelum melanjutkan ritual haji ke Muzdalifah.

"Setelah ini kita istirahat hingga waktu Zuhur, kemudian kita akan bangun saat Zuhur dan kemudian mendengar khutbah Arofah yang akan dipimpin Prof Habib Ahmad Alkaff, dilanjutkan dengan salat Zuhur dan Ashar dijamak, dilanjutkan makan siang," kata Firman Taufik.

"Kemudian jemaah dipimpin untuk zikir bersama sampai waktunya ashar, waktunya ashar jemaah bisa doa mandiri, zikir mandiri, sampai menjelang magrib. Setelah matahari tenggelam, waktu arafah sudah dinyatakan selesai," ujarnya menambahkan.

Firman Taufik mengatakan kesehatan para jemaah calon haji masih terjaga.

"Alhamdulillah mereka semua dalam kondisi sehat walafiat, walau ada yang tensinya naik, perkiraan kami karena makan dan kurang bergerak jadi tensinya naik, tapi sejauh ini alhamdulillah baik-baik saja," ucapnya.

(fra/fra)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat