yoldash.net

Ko Hee Jin Bawa Boneka Megawati Saat Umumkan Kontrak Baru Megatron

Pelatih Red Sparks, Ko Hee Jin membawa boneka Megawati Hangestri Pertiwi saat mengumumkan perekrutan kembali Megawati ke Red Sparks di musim 2024/2025.
Megawati kembali memperkuat Red Sparks di musim mendatang. (Dok. Kovo)

Jakarta, Indonesia --

Pelatih Red Sparks, Ko Hee Jin membawa boneka Megawati Hangestri Pertiwi saat mengumumkan perekrutan kembali Megawati ke Red Sparks di musim 2024/2025.

Hari Rabu (1/5) adalah momen bagi tiap klub untuk mengumumkan pemain pilihan untuk kategori pemain Asia. Red Sparks lalu mengumumkan bahwa mereka kembali merekrut Megawati Hangestri Pertiwi.

Dalam momen pengumuman perekrutan kembali Megawati tersebut, Ko Hee Jin membawa boneka Megawati. Ko Hee Jin menggenggam boneka Megawati sambil membawa kertas bertuliskan 'Megawati Pertiwi'.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saat ini sedang berjauhan namun berusaha bersama Mega semaksimal yang kami bisa! Saya bangga dengan dirimu. Saya bangga bisa melihatmu kembali," tulis Red Sparks dalam unggahan foto Ko Hee Jin bersama boneka Megawati.

ADVERTISEMENT

Megawati memang tidak bisa menghadiri pengumuman perekrutan kembali dirinya bersama Red Sparks. Hal itu lantaran Megawati saat ini tengah berlaga di PLN Mobile Proliga 2024.

Terkait kontrak kembali Megawati, Red Sparks memang punya keuntungan untuk lebih dulu melakukan negosiasi dengan Megawati sebagai klub tempat Megawati bernaung musim lalu. Menimbang performa Megawati di lapangan pada musim lalu, Red Sparks lalu memutuskan kembali menggunakan tenaga Megawati di musim mendatang.



Megawati adalah pencetak poin terbanyak bagi Red Sparks musim lalu. Nama Megawati bahkan bersanding dalam jajaran pencetak poin terbanyak di Liga Voli Korea. Sosok Megawati juga jadi kunci keberhasilan Red Sparks melaju ke babak playoff setelah absen selama tujuh musim.

Di luar soal teknis, kehadiran Megawati juga berpengaruh besar terhadap popularitas Red Sparks secara global. Red Sparks kini punya banyak penggemar dari Indonesia yang setia menyaksikan pertandingan mereka. Jumlah pengikut mereka di media sosial pun meningkat drastis.

[Gambas:Instagram]



Red Sparks bahkan sudah merasakan keuntungan dari segi popularitas dengan hadirnya undangan laga ekshibisi lawan Indonesia All Stars. Duel Red Sparks vs Indonesia All Stars banyak mendapat pujian di Korea karena dinilai berlangsung meriah dan menghibur.

[Gambas:Video CNN]



(ptr/ptr)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat