yoldash.net

Delegasi Hamas Tiba di Mesir Bahas Gencatan Senjata

Selain soal gencatan senjata, pertemuan antara Hamas dan Israel yang difasilitasi Mesir juga akan membahas soal sandera.
Delegasi Hamas dilaporkan sudah berada di Kairo, Mesir untuk membahas gencatan senjata lanjutan dengan Israel. (REUTERS/Hatem Khaled)

Jakarta, Indonesia --

Delegasi Hamas disebut sudah tiba di Kairo, Mesir untuk membahas gencatan senjata dengan Israel, Sabtu (4/5). Perundingan akan dimediasi oleh Mesir selaku tuan rumah dan Amerika Serikat.

Dilansir dari CNN, dalam perundingan itu bakal turut dibahas soal kesepakatan dalam isu penyanderaan. Anggota biro politik Hamas kepada CNN mengatakan pembahasan ini merupakan pembicaraan tingkat lanjut. 

Media Mesir, Al-Qahera News yang berafiliasi dengan pemerintah juga melaporkan bahwa delegasi Hamas telah tiba. Al-Qahera mengutip seorang pejabat senior Mesir yang mengklaim bahwa ada "kemajuan nyata" dalam diskusi tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepada Al-Qahera, pejabat itu mengatakan para mediator Mesir sedang mendekati "formula konsensus untuk banyak poin perselisihan."

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, Hamas mengatakan melalui Telegram bahwa mereka akan mengirim delegasi ke Kairo hari ini dengan semangat positif untuk melanjutkan diskusi mengenai gencatan senjata dan proposal pembebasan sandera.

"Kami bertekad untuk menyelesaikan perjanjian guna memenuhi tuntutan rakyat," demikian bunyi telegram tersebut kemarin.

Namun, sumber Israel yang mengetahui perundingan tersebut mengatakan bahwa negara Yahudi masih belum mendapat kabar bahwa Hamas telah mengubah posisi "ekstrimnya".

Direktur CIA Bill Burns juga berada di Kairo, kata seorang sumber yang mengetahui perundingan tersebut. Bill Burns akan menjadi pembicara utama sebagai wakil AS dalam perundingan antara Israel, Hamas, Mesir dan Qatar itu.

(sur/sur)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat