yoldash.net

Pelatih: Portugal Rotasi Besar-besaran, Ronaldo Tetap Main

Martinez memastikan dua pemain yang tak akan dirotasi saat laga pemungkas Portugal atau matchday 3 Grup F Euro 2024 melawan Georgia, Kamis (27/6) dini hari WIB.
Penyerang veteran Cristiano Ronaldo merupakan kapten timnas Portugal. (REUTERS/Rodrigo Antunes)

Jakarta, Indonesia --

Pelatih Timnas Portugal Roberto Martinez memastikan dua pemain yang tak akan mengalami rotasi saat laga pemungkas atau matchday 3 Grup F Euro 2024 melawan Georgia, Kamis (27/6) dini hari WIB.

Dua pemain itu adalah kiper Diogo Costa dan penyerang sekaligus kapten timnas Cristiano Ronaldo. Hal itu diungkapkan Martinez di tengah peluangnya menurunkan pemain lini kedua karena sudah mendapat tiket lolos ke babak 16 besar.

"Sepanjang musim dia [Ronaldo] sangat konsisten dan dia bermain di setiap laga, mendapatkan banyak menit [pertandingan]. Jika dia ingin menjaga langkah kompetitifnya, bukan hal baik untuk menghentikannya sekarang dan kemudian kembali lagi [bermain] dalam enam hari. Kapten [Ronaldo] dan Diogo Costa ada di Starting XI," ujar Martinez dalam konferensi pers jelang laga dikutip dari laman UEFA Euro 2024, Rabu (26/6).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Khusus untuk Diogo Costa, Martinez memiliki alasan dirinya tak suka merotasi kiper kecuali penjaga gawang utamanya terpaksa absen karena cedera atau alasan lain.

Martinez mengatakan 26 pemain yang ia bawa ke Jerman untuk Piala Eropa tahun ini memiliki peranan penting dan berkemampuan tinggi. Selain di posisi mistar gawang, dia mengaku masih ada peluang rotasi pemain di posisi lain saat lawan Georgia nanti malam.

ADVERTISEMENT

"Tim saya ini penuh oleh pemain-pemain penting. Diogo Costa masih akan di gawang, karena saya tak suka merotasi kiper. Ini adalah sebuah turnamen yang pendek, dan kami butuh Diogo untuk memiliki kesepahaman yang bagus dengan para bek tengah," kata Martinez.

Setelah mengantongi tiket lolos ke 16 besar usai kemenangan dua laga terakhir, Martinez sebetulnya bisa menurunkan skuad kedua atau para pemain yang belum merumput di Euro 2024 untuk menyegarkan kaki jelang babak 16. Salah satu yang bisa dimainkan Martinez adalah Joao Felix (24).

Bintang Barcelona yang pernah dijuluki sebagai 'wonder kid' alias bocah ajaib Portugal itu duduk manis di bangku cadangan saat Portugal mengalahkan Ceko 2-1 dan Turki 3-0 di matchday 1 dan 2 Grup F.

Peluang bagi pria usia 24 itu untuk bermain di laga pemungkas pun terbuka, karena dia yang diutus manajemen timnas untuk meladeni konferensi pers jelang match day 3 bersama Martinez.

Martinez mengatakan Joao Felix cukup baik di latihan dan memiliki perilaku yang bagus pula [setiap kali] turun ke lapangan. Jadi, sambungnya, bisa saja Joao Felix jadi starter atau merumput dari bangku cadangan di laga nanti malam.

"Joao memang ingin bermain, dan dia siap. Dia punya perilaku, kinerja, dan komitmen. Dan saya bilang kepada Anda bahwa semua 26 pemain memiliki peluang yang sama," kata eks Pelatih Timnas Belgia itu.

Joao Felix pun buka suara soal peluangnya untuk bermain, bahkan jadi starter di laga lawan Georgia nanti malam.Joao Felix pun menegaskan tak mau mendahului takdir dengan sesumbar mengatakan dia adalah starter saat lawan Georgia. Itu semua, sambungnya lagi, adalah pilihan pelatih nanti.

"Saya tak mau menyalakan kembang api sebelum pesta dimulai, tapi ya saya berharap ada di Starting XI," kata Joao Felix di tempat yang sama.

"Saya memiliki keyakinan pada [Roberto Martinez] karena dia telah bicara dengan saya. Dia telah menjelaskan beberapa poin saat berbicara dengan saya, dan jelas bahwa saya akan ada di sini untuk membantu tim ketika dia membutuhkan saya," imbuhnya.

(kid/kid)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat