yoldash.net

Resep Martabak Manis Teflon Takaran Sendok, Bersarang dan Anti-gagal

Resep martabak manis teflon berikut mempunyai takaran sendok sehingga lebih mudah dibuat sendiri di rumah. Simak resep selengkapnya!
Ilustrasi. Resep martabak manis teflon berikut mempunyai takaran sendok sehingga lebih mudah dibuat sendiri di rumah. Simak resep selengkapnya! (Kiky Makkiah)

Jakarta, Indonesia --

Resep martabak manis teflon berikut menggunakan takaran sendok sehingga lebih mudah dicoba dan dipraktikkan, khususnya bagi Anda yang tak memiliki alat timbangan di rumah.

Martabak manis adalah sejenis kue atau makanan ringan yang populer di Indonesia. Ciri khas martabak manis ini permukaannya lembut dan teksturnya kenyal serta bersarang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Biasanya martabak manis diisi dengan topping keju, cokelat, kacang, dan lain-lain sesuai selera. Topping-nya bisa dicampur di adonan atau diletakkan di atas martabak setelah matang.

Di Indonesia, ada banyak penjual martabak manis sehingga memang cukup mudah ditemukan. Namun, jika ingin membuat sendiri di rumah juga boleh supaya topping-nya bisa menyesuaikan selera.

ADVERTISEMENT

Kalori martabak manis

Martabak manis yang legit ini memang enak disantap sebagai teman minum kopi atau teh hangat. Meski rasanya enak, martabak manis tetap tidak boleh dimakan terlalu banyak karena cukup tinggi kalori.

Dilansir dari laman Fat Secret, beda topping martabak manis yang digunakan akan berbeda pula jumlah kalori di dalamnya. Secara umum, kalori martabak manis per potong (1/8 bagian) sebagai berikut:

  • Martabak manis polos tanpa topping: sekitar 145-175 kalori
  • Martabak manis dengan topping keju: sekitar 180-220 kalori
  • Martabak manis dengan topping coklat: sekitar 200-250 kalori
  • Martabak manis dengan kombinasi topping keju dan coklat: sekitar 230-280 kalori
  • Martabak manis dengan topping kacang: sekitar 250-300 kalori
  • Martabak manis dengan aneka topping (keju, coklat, kacang): bisa mencapai 300-400 kalori

Jadi semakin banyak dan bervariasi topping yang digunakan, maka kandungan kalorinya akan semakin tinggi.

Ukuran potongan martabak juga memengaruhi jumlah kalori yang dikonsumsi. Semakin besar potongannya, semakin banyak kalori yang diambil.

Oleh karena itu, disarankan untuk menikmati martabak manis dengan porsi sedang dan topping secukupnya agar tidak berlebihan mengonsumsi kalori.

Resep martabak manis teflon

Dirangkum berbagai sumber, di bawah ini terdapat resep martabak manis teflon yang pastinya anti gagal dan teksturnya bisa bersarang.

Bahan utama:

  • 7 sdm terigu segitiga atau terigu apa aja boleh
  • 1 butir telur
  • 3 sdm gula putih
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1 sdm kental manis (opsional)
  • Sejumput garam
  • 1/2 sdt baking soda dibagi dua untuk bahan adonan pertama dan adonan terakhir

Bahan oles:

  • 2 sdm mentega
  • Keju
  • Meses
  • Selai atau lainnya

Cara membuat:

  1. Kocok telur dan 2 sendok gula sampai larut, sisakan gula yang satu sendok lagi untuk nanti taburan.
  2. Campur terigu, garam dan baking soda setengahnya. Sisa setengahnya lagi dimasukkan di terakhir adonan ketika akan dimasak.
  3. Masukan terigu ke dalam kocokan telur, tambahkan susu dan air sedikit demi sedikit hingga teksturnya pas, tidak terlalu kental atau encer. Lalu tambahkan minyak goreng, tutup dengan kain bersih sambil disimpan sekitar 5 menit.
  4. Panaskan teflon dengan api kecil. Pastikan menggunakan teflon anti lengket.
  5. Masukkan sisa baking soda ke adonan sambil aduk sebentar. Pastikan adonan di saring agar tidak gerindil.
  6. Tuang adonan ke teflon yang sudah panas menggunakan api paling kecil supaya tidak gosong.
  7. Tunggu adonan sampai bolong-bolong bersarang. Lalu taburkan sisa gula ke dalamnya, kemudian tutup dengan tutup panci sekitar 1-2 menit.
  8. Apabila sudah bersarang dan matang, angkat adonan lalu oles dengan mentega.
  9. Terakhir tambahkan topping sesuai selera dan hidangkan.

Itulah resep martabak manis teflon yang bisa dibikin sendiri di rumah dan pastinya bakal bersarang serta anti-gagal. Selamat mencoba!

(avd/juh)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat