yoldash.net

Selain Toyota, Nissan juga 'Serbu' Beijing Auto Show 2024

Nissan melantai di Beijing Auto Show 2024 membawa empat mobil konsep kendaraan energi baru (NEV).
Nissan mengumumkan empat mobil konsep baru di Beijing Motor Show 2024. (Nissan)

Jakarta, Indonesia --

Pabrikan otomotif Jepang, Nissan melantai di Beijing Auto Show 2024 yang dibuka mulai 25 April. Sebelumnya Toyota mengumumkan dua mobil konsep di pameran otomotif yang sama.

Nissan mengungkap empat mobil konsep kendaraan energi baru (NEV) sebagai komitmen menciptakan kendaraan ramah lingkungan di masa depan.

Momen ini juga dimanfaatkan perusahaan untuk mengumumkan akan meluncurkan satu NEV di China, sehingga ada lima kendaraan NEV yang akan diluncurkan pada tahun fiskal 2026.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Empat model konsep NEV tersebut yakni, dua kendaraan listrik dan dua plug-in hybrid, yang merupakan hasil kolaborasi antara Nissan dan Dong Feng agar lebih memenuhi kebutuhan mobilitas masa depan konsumen di China.

"Untuk mencapai pertumbuhan di China yang berubah dengan cepat, Nissan berkomitmen terhadap strategi menyesuaikan kebutuhan konsumen di China, seperti yang kami umumkan dalam rencana bisnis baru kami, 'The Arc'," kata Presiden dan Chief Executive Officer Nissan Makoto Uchida dalam keterangan resmi perusahaan.

ADVERTISEMENT

Empat mobil konsep Nissan

Nissan Epoch merupakan sedan EV yang diklaim fleksibel untuk penggunaan dalam kota. Mobil ini ditopang Internet of Things yang disokong dengan AI.

Nissan Epic adalah SUV EV yang penggunaannya lebih luas lagi untuk perjalanan ke luar kota. Baterainya dapat berfungsi sebagai sumber listrik rumah tangga hingga kebutuhan listrik saat berkemah.

Nissan Era menyerupai SUV plug-in hybrid yang mendukung gaya hidup perkotaan dan disebut sangat cocok bagi pebisnis muda yang memperlakukan mobilnya sebagai rumah kedua. Mobil petualang ini disokong penggerak empat roda (e-4ORCE) yang canggih dan air suspension.

Terakhir, sedan hybrid plug-in Nissan Evo berdesain agresif. Mobil ini mendukung kemudahan pengemudi dan dijejali sejumlah fitur keselamatan yang canggih.

[Gambas:Video CNN]



(mik)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat