yoldash.net

Marquez Punya Kepala Kru Baru di Ducati Musim Depan

Marc Marquez dilaporkan akan mendapatkan kepala kru baru saat gabung dengan Ducati pada MotoGP 2025 mendatang.
Marc Marquez punya kepala kru baru di Ducati pada MotoGP 2025. (REUTERS/Piroschka Van De Wouw)

Jakarta, Indonesia --

Marc Marquez dilaporkan akan mendapatkan kepala kru baru saat gabung dengan Ducati pada MotoGP 2025 mendatang.

Perubahan di garasi Ducati Marquez bakal terjadi. Salah satunya Marquez memiliki kepala kru baru. Dikutip dari Crash, Marquez akan berpisah dengan Frankie Carchedi yang saat ini jadi kepala kru di Gresini Racing.

Saat di Ducati pada MotoGP 2025, Marquez akan bekerja sama dengan kepala kru Enea Bastianini saat ini, Marco Rigamonti.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepala kru baru bagi The Baby Alien tersebut jadi hal baru untuk Ducati. Dalam laporan itu disebutkan, Ducati biasanya mempertahankan pasangan pembalap dan kepala kru. Tujuannya membantu adaptasi terhadap lingkungan baru.

ADVERTISEMENT

Akan tetapi untuk situasi Marquez saat ini sedikit berbeda. Pergantian kepala kru tersebut jadi yang ketiga bagi Marquez dalam beberapa musim.

Sebelumnya saat di Honda, Marquez bekerja sama dengan Santi Hernandez. Kemudian duet dengan Frankie Carchedi di Gresini, dan bersama Rigamontin di Ducati.

Keluarnya Pramac dari Ducati dianggap memengaruhi penugasan kepala kru baru untuk Marquez. Pramac Racing sendiri pada musim depan akan jadi tim satelit Yamaha.

Marc Marquez mengatakan belum tahu terkait anggota tim baru untuk MotoGP 2025. Dia akan mematuhi apa pun keputusan Ducati.

"Karena saya bergabung dengan tim terbaik dan motor terbaik di grid dalam dua tahun terakhir, terutama karena mereka menang bersama Pecco [Bagnaia]. Jadi saya tahu bahwa Ducati, staf Gigi, akan memberikan saya orang-orang terbaik untuk memanfaatkan peluang secara maksimal," ujar Marquez.

"Mereka mengambil keputusan besar untuk memindahkan saya ke tim resmi, dan mereka akan memberi saya alat terbaik yang mereka pikirkan," tutur Marquez melanjutkan.

[Gambas:Video CNN]



(sry/ptr)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat