yoldash.net

Ini 13 Rekomendasi Makanan buat Para Pelupa, Ingatan Jadi Tajam

Pola makan sehari-hari ternyata berpengaruh kepada daya ingat seseorang. Intip beberapa rekomendasi makanan untuk para pelupa.
Ilustrasi. Kacang almond, salah satu rekomendasi makanan untuk pelupa. (iStock/Daisy-Daisy)

Daftar Isi
  • Makanan untuk para pelupa
    • 1. Kacang-kacangan dan biji-bijian
    • 2. Ikan Salmon
    • 3. Blueberry
    • 4. Sayuran hijau
    • 5. Daging merah tanpa lemak
    • 6. Alpukat
    • 7. Tomat
    • 8. Gandum utuh
    • 9. Kubis merah
    • 10. Beras merah
    • 11. Teh hijau
    • 12. Cokelat hitam
    • 13. Quinoa
Jakarta, Indonesia --

Pola makan sehari-hari ternyata berpengaruh kepada daya ingat seseorang. Intip beberapa rekomendasi makanan untuk para pelupa.

Mengonsumsi makanan bergizi sangat penting bagi kesehatan tubuh secara menyeluruh. Salah satunya untuk meningkatkan daya ingat.

Meski tak menjadi satu-satunya cara pencegahan, namun makanan bisa membantu mendukung perkembangan dan kerja otak agar lebih maksimal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mengutip berbagai sumber, pelupa biasanya disebabkan oleh faktor genetik, stres, dan stimulasi mental yang kurang.

Sebagai pusat kendali tubuh, otak bertugas untuk menjaga detak jantung, pernapasan, dan kemampuan berpikir.

ADVERTISEMENT

Makanan untuk para pelupa

Menurut Healthline, mengonsumsi makanan tertentu dapat membantu menjaga otak agar bisa bekerja dengan maksimal.

Berikut adalah rekomendasi makanan untuk pelupa yang dilansir dari berbagai sumber.

1. Kacang-kacangan dan biji-bijian

Kacang seperti kenari, almond dan biji-bijian seperti biji bunga matahari dan labu mengandung protein dan asam lemak omega-3 yang tinggi.

Protein berperan dalam komunikasi neuron di otak melalui neurotransmiter. Sementara asam lemak omega-3 membantu membangun sel-sel otak dan menyimpan memori.

2. Ikan Salmon

Ikan salmon, yang kaya akan omega-3, khususnya DHA, dapat meningkatkan fungsi otak dan daya ingat pada pasien Alzheimer.

3. Blueberry

Blueberries with leaves. Selective focusIlustrasi. Blueberry, salah satu rekomendasi makanan untuk pelupa. (Istockphoto/LOVE_LIFE)

Blueberry yang kaya akan antioksidan dapat melindungi otak dari radikal bebas dan membantu melawan perubahan degeneratif di otak.

4. Sayuran hijau

Sayuran seperti kangkung, bayam, dan brokoli kaya akan vitamin E dan folat. Keduanya membantu melindungi membran sel dan perkembangan otak.

5. Daging merah tanpa lemak

Daging merah tanpa lemak mengandung zat besi yang membantu produksi neurotransmitter dan pasokan oksigen ke otak.

6. Alpukat

Alpukat kaya akan asam lemak omega-3 dan vitamin E yang membantu pertumbuhan sel dan perlindungan otak dari radikal bebas.

7. Tomat

Tomat mengandung likopen atau senyawa antioksidan yang mengatur peradangan dan pertumbuhan sel di otak.

8. Gandum utuh

Gandum utuh mengandung karbohidrat kompleks, omega-3, dan vitamin B yang mendukung fungsi otak normal dan memberikan pasokan energi.

9. Kubis merah

Kubis merah kaya akan antioksidan yang mencegah radikal bebas menyerang DNA dan protein di tubuh.

10. Beras merah

Beras merah kaya akan vitamin B yang membantu mengubah homosistein menjadi bahan kimia penting di otak.

11. Teh hijau

Teh hijau dipenuhi antioksidan yang membantu melindungi tubuh dari paparan radikal bebas.

12. Cokelat hitam

Cokelat hitam kaya akan antioksidan yang mendukung pembelajaran dan fungsi kognitif otak.

13. Quinoa

Quinoa kaya akan karbohidrat kompleks, zat besi, dan vitamin B. Kesemuanya penting untuk mendukung fungsi otak dan memori.

Demikian beberapa rekomendasi makanan untuk para pelupa. Semoga bermanfaat.



(sya/asr)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat