yoldash.net

Lokasi 4 Bengkel Peugeot Usai Mundur dari Indonesia

Peugeot Indonesia meninggalkan empat bengkel untuk melayani servis dan suku cadang mobil konsumen usai menyatakan pamit.
Peugeot Indonesia meninggalkan empat bengkel untuk melayani servis dan suku cadang mobil konsumen usai menyatakan pamit. (peugeot.com)

Jakarta, Indonesia --

Merek otomotif yang berbasis di Sochaux, Prancis, Peugeot, secara resmi menyetop penjualan di Indonesia per 2 Mei 2024. Walau begitu layanan bengkel untuk servis dan membeli suku cadang masih buka di empat lokasi.

Peugeot memasarkan produknya di Tanah Air di bawah naungan PT Astra International. Merek ini sempat populer 1970 sampai awal 2000-an di bawah naungan Multi France Motor.

Namun, merek yang identik dengan logo singa itu secara resmi menyetop penjualan mobil di Indonesia sejak Kamis (2/5).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya, per kemarin," kata Chief Executive PT Astra International Tbk - Peugeot Sales Operation, Rokky Irvayandi, Jumat (3/5).

ADVERTISEMENT

Alasan hengkangnya Peugeot dari Indonesia dikatakan lantaran keputusan dari prinsipal, Stellantis, yang mau demikian.

"Berdasarkan informasi dari Stellantis sebagai prinsipal dari Peugeot, Stellantis telah mengambil keputusan strategis untuk menghentikan penjualan Peugeot di Indonesia. Ini bagian dari strategi pertumbuhan bisnis Stellantis di kawasan Asean, Astra menghargai keputusan tersebut," tutur Rokky.

Meski sudah setop berjualan, Rokky menyebut pihak Astra masih memberikan layanan purnajual atau aftersales. Berikut rincian lokasi bengkel Peugeot yang masih beroperasi.

1. Peugeot Sunter (Jakarta)

Jl. Yos Sudarso No.Kav 24, Sungai Bambu, Kec. Tj. Priok, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 14330

2. Peugeot Cilandak (Jakarta)

Jl. R.A. Kartini No.Kav.203, RT.11/RW.4, Cilandak Bar., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12430

3. Peugeot Solo
Jl. Adi Sucipto No.135, Jajar, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah, 57126

4. Peugeot Surabaya

Jl. Mayjen HR. Muhammad No.Kav 4 6, Putat Gede, Kec. Sukomanunggal, Surabaya, Jawa Timur, 62881

Selain layanan bengkel masih beroperasi, Rokky menjelaskan layanan home service Peugeot juga masih tetap beroperasi.

(can/fea)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat