yoldash.net

Cristiano Ronaldo Lebih Tua Ketimbang Dua Pelatih di Euro 2024

Cristiano Ronaldo masih menjadi andalan Portugal saat usianya menginjak 39 tahun 4 bulan atau lebih tua dibanding dua pelatih di Euro 2024.
Cristiano Ronaldo masih tetap menjadi andalan Portugal pada usia hampir 40 tahun. (REUTERS/Rodrigo Antunes)

Jakarta, Indonesia --

Cristiano Ronaldo masih menjadi andalan Portugal saat usianya menginjak 39 tahun 4 bulan atau lebih tua dibanding dua pelatih di Euro 2024.

Usia hanya deretan angka. Ronaldo membuktikannya dengan keberadaan di Piala Eropa tahun ini. Kendati tak muda lagi, CR7 menjadi salah satu pilar Selecao das Quinas dan masih menjadi ancaman bagi lawan-lawan dari Juara Eropa 2016.

Ronaldo adalah salah satu pemain tertua di Euro kali ini. Mantan pemain Manchester United dan Real Madrid itu hanya kalah tua dibanding rekan satu timnya Pepe yang berusia 41 tahun 3 bulan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara pemain-pemain gaek lain yang masih merumput di Euro kali ini masih berada di kisaran usia 38 tahun seperti Luka Modric, Jesus Navas, dan Manuel Neuer. Sedangkan Kasper Schmeichel, Olivier Giroud, dan Jan Vertonghen masih lebih muda sekitar dua tahun ketimbang Ronaldo.

Kapten Portugal itu juga lebih tua dibanding dua pelatih yang menjadi nakhoda peserta Euro kali ini yaitu Domenico Tedesco yang menangani Belgia dan Julian Nagelsmann yang memimpin Jerman.

ADVERTISEMENT

Tedesco bisa dibilang seangkatan Ronaldo. Keduanya kelahiran 1985, namun sosok yang pernah menangani Schalke 04 dan RB Leipzig itu masih lebih muda tujuh bulan ketimbang Ronaldo yang lahir pada Februari 1985.

Sementara Nagelsmann baru berusia 36 tahun dan tercatat sebagai pelatih termuda di Euro 2024.

Selain Tedesco dan Nagelsmann, pelatih-pelatih lain di Euro sudah berusia di atas 45 tahun. Yang paling tua adalah allenatore timnas Italia Luciano Spalletti dengan usia 65 tahun 3 bulan.

Pada Euro kali ini beredar nama-nama pelatih yang sebelumnya juga terkenal sebagai pemain kawakan pada era 1990-an hingga 2000-an seperti Didier Deschamps, Gareth Southgate, Willy Sagnol, Vincenzo Montella, dan Ronald Koeman.

[Gambas:Video CNN]

(nva/nva)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat