yoldash.net

Live Action One Piece Lanjut ke Season 2

Dalam video pengumuman One Piece Season 2, Netflix menampilkan pesan dari kreator One Piece, Eiichiro Oda.
Serial One Piece dipastikan berlanjut ke Season 2. (dok. Netflix)

Jakarta, Indonesia --

Serial One Piece dipastikan berlanjut ke Season 2. Netflix mengumumkan hal itu pada Jumat (15/9) dini hari waktu Indonesia, tepat dua pekan setelah serial live action itu debut di layanan streaming tersebut.

Dalam video pengumuman One Piece Season 2 tersebut, Netflix menampilkan pesan dari kreator One Piece, Eiichiro Oda.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bagaimana live action One Piece Season 1 menurut kalian? Saya menghabiskan banyak waktu mengerjakannya dengan Netflix dan Tomorrow Studios," kata suara Oda lewat siput Den Den Mushi.

"Tampaknya orang-orang di seluruh dunia sudah menikmati acaranya, yang membuat kerja keras dari tim produksi terbayarkan," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

"Kepada siapapun yang telah menjadi penggemar One Piece selama bertahun-tahun, dan yang sudah merasakan One Piece untuk pertama kalinya, terima kasih banyak," kata Oda.

"Dua minggu setelah perilisan, saya baru saja menerima sejumlah berita luar biasa. Netflix sudah memutuskan melanjutkan acara ini!" katanya.

Oda juga menyebut dirinya akan membutuhkan waktu untuk menggarap naskah musim kedua, sehingga ia memohon pengertian dari penggemar untuk bersabar.

Video itu kemudian ditutup dengan Oda menggambar karakter Tony Tony Chopper yang merupakan dokter bajak laut dari kelompok Bajak Laut Topi.

Serial live action One Piece resmi tayang akhir Agustus lalu. Serial hasil adaptasi manga Eiichiro Oda itu memuaskan penonton dan kritikus berkat hasil saduran yang tak terlalu melenceng jauh dari versi aslinya.

Lanjut ke sebelah..

[Gambas:Twitter]



Campur Tangan Oda Sensei

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat