yoldash.net

Contoh Soal Pengetahuan dan Pemahaman Umum UTBK SNBT 2024 dan Jawaban

Berikut contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNBT 2024 yang bisa kamu pelajari untuk memperbesar peluang lolos seleksi tersebut.
Ilustrasi. Kumpulan contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNBT 2024. (Unsplash/Pixabay)

Daftar Isi
  • Contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum
    • Teks untuk soal no. 1-5
    • Teks untuk soal no. 6-8
    • Teks untuk soal no. 9-20
Jakarta, Indonesia --

Pelaksanaan tes UTBK SNBT 2024 telah dibuka sejak 30 April 2024. Agar dapat memperbesar peluang lolos, kamu dapat memperbanyak belajar dan latihan soal.

Terdapat beberapa materi yang akan muncul di Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK), yakni tes penalaran umum, pengetahuan dan pemahaman umum, pemahaman bacaan dan menulis, pengetahuan kuantitatif, literasi dalam bahasa Indonesia, literasi dalam bahasa Inggris dan penalaran matematika.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk kamu yang bingung tentang materi pengetahuan dan pemahaman umum, simak contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNBT 2024 yang satu ini.

Dengan demikian, kamu memiliki kesempatan tinggi untuk bisa lulus dan memasuki perguruan tinggi yang paling kamu inginkan.

ADVERTISEMENT


Contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum

Dilansir dari berbagai sumber, berikut contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNBT 2024 yang dapat kamu pelajari.


Teks untuk soal no. 1-5

(1) Pada malam sebelum Lebaran (23/05) beredar sebuah video yang diunggah di YouTube yang berjudul "Israelis wish Indonesians "Selamat Lebaran!" - Israel Loves Indonesia." (2) Dapat ditebak dari judulnya, video tersebut merupakan kompilasi rekaman singkat dari orang-orang yang mengaku warga Israel.(3) Mulai dari anak-anak [...] orang tua, mereka mengucapkan Selamat Lebaran untuk warga Indonesia.(4) Hal ini cukup mengejutkan mengingat masyarakat Israel memahami bahwa masyarakat Indonesia tidak mengakui kemerdekaan negaranya. (5) Video tersebut diunggah oleh sebuah akun bernama Israel Loves Indonesia. (6) Akun dengan nama yang sama juga dapat ditemukan pada Facebook. (7) Ini menunjukkan bahwa kedua akun merupakan identitas yang sama. (8) Pada beranda terdapat beberapa foto yang diambil di Indonesia juga fakta-fakta menarik tentang negeri khatulistiwa ini. (9) Tersematan nada positif dalam setiap foto yang diunggah. (10)Tentu menarik mengingat tidak akurnya hubungan Indonesia dan Israel, bukan hanya antarpemerintah, tetapi juga antarwarga negaranya. (11) Menurut poling yang dilakukan oleh BBC pada 2017, sekitar 64 persen warga Indonesia memiliki pandangan negatif mengenai Israel. (12) Namun tidak diketahui, apakah sentimen negatif tersebut juga terjadi sebaliknya.

Sumber: Kumparan, 28 Mei 2020, Apa Bisa Israel Cinta Indonesia?


1. Gagasan Pokok bacaan tersebut adalah...

A. Selamat Lebaran untuk warga Indonesia dari Israel
B. Hubungan Indonesia-Israel
C. Video Ucapan Selamat Lebaran untuk Indonesia
D. Israel Loves Indonesia
E. Sentimen Warga Indonesia terhadap Israel di YouTube

Jawaban: C


2. Pada kalimat (2) kata kompilasi memiliki lawanan kata dengan....

A. kumpulan
B. sistematis
C. tertata
D. koleksi
E. seragam

Jawaban: E


3. Frasa pandangan negatif pada kalimat (11) memiliki makna yang menunjukkan...

A. Perasaan bermusuhan
B. Menjaga jarak
C. Sentimentasi fisik
D. Tidak saling kenal
E. Memiliki dendam untuk dibalaskan

Jawaban: A


4. Kata paling tepat melengkapi rumpang pada kalimat (3) adalah...

A. lalu
B. bahkan
C. hingga
D. dan
E. kemudian

Jawaban: C


5. Jika dihilangkan, kalimat manakah yang akan mengaburkan orientasi orang Indonesia terhadap Israel....

A. (1) dan (7)
B. (2) dan (8)
C. (3) dan (9)
D. (4) dan (11)
E. (5) dan (12)

Jawaban: D


Teks untuk soal no. 6-8

(1) Hari yang ditunggu oleh umat Islam di seluruh Dunia setelah menjalani puasa selama sebulan penuh tentu saja adalah hari raya Lebaran atau Idulfitri. (2) Ketika hari raya Lebaran, tradisi yang dilakukan adalah berkunjung ke rumah saudara, teman, maupun tetangga untuk melakukan silaturahmi. (3) Nah, pada saat Lebaran, biasanya ada banyak berbagai hidangan yang disajikan, seperti ketupat dan opor ayam yang menjadi makanan khas Lebaran. (4) Namun selain ketupat dan opor, hidangan lain yang juga menjadi khas saat Lebaran adalah kue kering dan beragam kue lainnya (5) Ada berbagai hidangan kue kering khas Lebaran yang biasa disajikan untuk tamu saat Lebaran, seperti nastar, kastengel, putri salju, hingga lidah kucing. (6) Di rumah teman-teman juga menyajikan kue kering sebagai hidangan camilan untuk tamu yang berkunjung saat Lebaran. (7) Kita pun bisa membantu ibu di rumah untuk membuat berbagai kue kering tersebut. (8) Kue kering ternyata sudah dikenal sejak lama, yaitu sejak sekitar abad ke-7 yang dikenalkan dari Persia yang saat ini namanya berganti menjadi Iran. (9) Penemuan kue kering berasal dari para tukang-tukang roti yang ingin membuat roti yang biasanya mereka jual. (10) Namun saat itu untuk memanggang roti, bukanlah hal yang mudah dilakukan, karena ada beberapa kesulitan yang harus dihadapi oleh para tukang roti.

Sumber: Majalah Bobo, 20 Mei 2020, Hidangan Kue Kering Khas Lebaran


6. Kata tradisi tradisi pada kalimat (2) memiliki persamaan makna dengan kata, kecuali...

A. asal usul
B. kebiasaan
C. nilai
D. turun-temurun
E. peristiwa

Jawaban: E


7. Kalimat yang tidak efektif terdapat pada...

A. (1) dan (8)
B. (3) dan (9)
C. (2) dan (6)
D. (7) dan (8)
E. (9) dan (10)

Jawaban: B


8. Berdasarkan konteks pembahasan seluruh bacaan, apa yang terjadi jika kue kering tidak ditemukan?

A. Lebaran tetap menjadi tradisi umat Islam
B. Ketupat menjadi satu-satunya makanan tradisi lebaran
C. Tradisi silaturahmi menjadi kurang bernilai
D. Roti mungkin menjadi salah satu makanan tradisi lebaran
E. Jenis kue kering tidak begitu variatif

Jawaban: D


Teks untuk soal no. 9-20

(1) Amerika memiliki sejarah panjang dalam peperangan di Asia Tenggara. (2) Salah satu peperangan yang paling hebat adalah Perang Vietnam. (3) Bagi Amerika, militer dan perang diidentikkan dengan tentara pria. (4) Sementara tentara wanita, meski ada, jarang diberi peranan kunci dalam peperangan atau jabatan elit di militer. (5) Wanita Amerika tidak diperlukan untuk berperang karena yang diperlukan Amerika adalah suplai tentara pria tanpa henti untuk dikirim dalam konflik di negara Asia Tenggara tersebut. (6) Salah satunya karena pria dianggap lebih kuat secara fisik dan mental. (7) Namun, sederet nama ini akan memukau Anda dengan kehebatan dan ketangguhan mereka. (8) Mereka adalah pejuang gerilya yang berani tembakkan senjata anti-pesawat di Perang Vietnam. (9) Nyatanya Amerika tidak sendirian saat itu, banyak negara lain yang belum merekrut tentara wanita untuk berperan dalam perang." (10) Setiap negara memiliki alasan untuk tidak memprioritaskan perempuan menjadi tentara.

Diadaptasi dari Intisari, 22 Mei 2020, Wanita Tangguh nan Cantik dalam Pertempuran


9. Bagaimana sikap penulis dalam bacaan tersebut?

A. Mewajari pria menjadi faktor utama dalam militer
B. Kagum terhadap ketangguhan Amerika Serikat dalam Perang Vietnam
C. Menunjukkan minimnya peran perempuan dalam militer
D. Sadar bahwa Amerika dan negara lain banyak merekrut wanita dalam perang
E. Prihatin atas posisi wanita yang hanya berada di posisi rendahan

Jawaban: C


10. Pernyataan yang mengungkapkan kelemahan bacaan...

A. Tidak menjelaskan contoh ketangguhan wanita dalam peperangan
B. Sosok wanita tidak diberikan jabatan elite dalam militer
C. Penyebutan nama-nama wanita yang dianggap hebat tidak ditemukan
D. Menekankan bahwa Amerika bukan satu-satunya negara yang kurang melibatkan wanita dalam militer
E. Alasan mengapa wanita tidak dikirim ke dalam peperangan tidak dijelaskan

Jawaban: C


11. Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi teks, kecuali...

A. Amerika sering berkonflik dengan negara lain selain, Asia Tenggara
B. Peran wanita dalam militer Amerika Serikat cukup diapresiasi
C. Wanita bersama pria ikut berperang dalam Perang Vietnam
D. Fisik dan mental merupakan hal mutlak mengapa wanita sulit berperang
E. Hanya Amerika negara yang tidak mengikutsertakan wanita dalam perang

Jawaban: B


12. Masalah yang dialami wanita pada bacaan di atas sama dengan kesulitan yang dialami...

A. Kekerasan dalam rumah tangga yang dialami wanita
B. Perbedaan upah wanita di dalam perusahaan
C. Pelecehan dan pemerkosaan terhadap wanita
D. Perbedaan pendidikan wanita dan pria
E. Peran wanita sebagai ibu rumah tangga

Jawaban: B


13. Topik yang mungkin benar dari teks bacaan tersebut adalah...

A. Wanita dalam pertempuran
B. Tentara Amerika
C. Peranan pria dalam perang
D. Sejarah peperangan Asia Tenggara
E. Kekuasaan Amerika

Jawaban: A


14. Kata mereka dalam kalimat (8) merujuk pada...

A. Pria
B. Wanita
C. Amerika
D. Asia Tenggara
E. Vietnam

Jawaban: B


15. Alasan berikut ini yang mungkin benar menjadi alasan wanita tidak diikutsertakan dalam berperang...

A. Wanita cenderung tidak secerdas pria
B. Wanita memiliki tanggung jawab di rumah
C. Wanita dianggap memiliki fisik dan mental yang lemah dibanding pria
D. Wanita mudah terbawa perasaan
E. Wanita banyak yang tidak mendapat izin orang tua

Jawaban: C


16. Terkait paragraf kedua, paragraf pertama teks bacaan di atas berperan sebagai...

A. Paragraf dua mempertentangkan argument paragraf satu
B. Paragraf satu adalah perluasan dari paragraf dua
C. Paragraf dua mempersempit persoalan paragraf satu
D. Paragraf dua adalah perluasan dari paragraf pertama
E. Tidak ada hubungan di antara keduanya

Jawaban: D


17. Struktur kalimat (8) adalah...

A. K-S-P-O-K-Pel
B. S-P-O-K
C. K-S-P-O-Pel
D. S-P-O-Pel
E. S-P-O-Pel-K

Jawaban: E


18. Induk dari kalimat (5) adalah...

A. Amerika adalah suplai tentara pria
B. Konflik Asia Tenggara
C. Wanita Amerika tidak diperlukan untuk berperang
D. Amerika konflik dengan Asia Tenggara
E. Tentara pria tanpa henti untuk dikirim dalam konflik

Jawaban: C


19. Unsur yang mengawali kalimat (3) adalah...

A. Pelengkap
B. Predikat
C. Subjek
D. Konjungsi
E. Keterangan

Jawaban: E


20. Hubungan kalimat (6) dan kalimat (7) adalah...

A. Kalimat (6) dan (7) memuat informasi bertentangan
B. Kalimat (7) mempersempit pembahasan kalimat (6)
C. Kalimat (7) memperluas argument kalimat (6)
D. Kalimat (6) dan (7) saling memperkuat argumen
E. Tidak memiliki hubungan

Jawaban: A

Demikian contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNBT 2024. Semoga bermanfaat.

(sac/fef)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat