yoldash.net

Pat Boonnitipat, Sutradara Film Grandma yang Laris di Indonesia

Mengenal profil Pat Boonnitipat, sutradara dan penulis naskah asal Thailand di balik film How to Make Millions Before Grandma Dies.
Mengenal profil Pat Boonnitipat, sutradara dan penulis naskah asal Thailand di balik film How to Make Millions Before Grandma Dies. (GDH 559)

Jakarta, Indonesia --

How to Make Millions Before Grandma Dies berhasil menjadi film Thailand terlaris di Indonesia sepanjang masa. Film drama keluarga itu bahkan telah mencapai 2.017.270 penonton pada hari ke-13 tayang.

Kesuksesan film Grandma itu tidak lepas dari ide kreatif Pat Boonnitipat. Ia berperan besar sebagai sutradara dan ikut menulis naskah bersama Thodsapon Thiptinnakorn dalam film berjudul asli Lahn Mah tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pat Boonnitipat merupakan sutradara sekaligus penulis skenario kelahiran Thailand pada 18 Juni 1990. Sebelum sepenuhnya berkiprah di industri film, dia berkuliah di Fakultas Seni Komunikasi Chulalongkorn University.

Ia kemudian merintis karier di dunia film dengan menjadi sinematografer. Boonnitipat tercatat terlibat dalam serial Stay (2015) dan Hormones Season 3 (2015), serta acara TV Frozen Hormones (2015) sebagai sinematografer.

ADVERTISEMENT

Kemudian, ia mulai dipercaya menjadi sutradara untuk serial Diary of Tootsies (2016). Reputasi Pat Boonnitipat semakin melambung setelah mengerjakan proyek serial Project S: Skate Our Souls (2017).

Ia tidak hanya menjadi sutradara untuk drama itu, tetapi juga sebagai penulis skenario. Hingga kemudian, Pat Boonnitipat kembali menjadi penulis dan sutradara untuk serial Bad Genius (2020).

[Gambas:Video CNN]

Serial itu melejit karena dibintangi deretan aktor populer Thailand, seperti June Plearnpichaya Komalarajun, Jaonaay Jinjett Watanasin, Nana Sawanya Paisarnpayak, dan Ice Paris Intarakomalyasut.

Boonnitipat juga sempat kembali menggarap serial baru berjudul #HATETAG (2021) sebagai sutradara. Tiga tahun setelah itu, ia melakoni debut film layar lebar dengan How to Make Millions Before Grandma Dies.

Kesuksesan film itu membuat Pat berkunjung ke Indonesia untuk membuka sesi diskusi secara langsung dengan penonton.

"Ini kedatangan pertama saya ke Jakarta dan pertama kalinya ke luar negeri sebagai sutradara dan bertemu penonton," kata Pat Boonnitipat.

"Hubungan antara cucu dan nenek spesial karena kakek atau nenek mengurus kita saat masih kecil. Biasanya kenangan tentang mereka disimpan sangat dalam di ingatan kita dan tetap spesial," ia menjelaskan tentang film terbarunya.

Sutradara sekaligus penulis naskah Pat Boonnitipat untuk film How to Make Millions Before Grandma Dies atau Lahn Mah (2024). (GDH 559)Sutradara sekaligus penulis naskah Pat Boonnitipat untuk film How to Make Millions Before Grandma Dies atau Lahn Mah saat berkunjung ke Indonesia pada Mei 2024. (GDH 559)

How to Make Millions Before Grandma Dies mengisahkan seorang remaja bernama M (Billkin) yang memutuskan berhenti sekolah demi merintis karier sebagai gamecaster.

Namun, karier itu tidak berjalan lancar dan M tidak kunjung mendapat penghasilan. Ia lalu mendapat ide saat melihat sepupunya, Mui (Tontawan Tantivejakul), diberi uang warisan usai merawat kakeknya.

M kemudian berencana merawat neneknya, Amah (Taew Usa Semkhum), yang baru divonis kanker stadium akhir.

Motivasi M menjaga neneknya muncul lantaran ingin menjadi orang nomor satu di hati Amah, agar nantinya bisa mendapat warisan paling banyak. Namun, motivasi itu mulai goyah ketika M semakin dekat dengan Amah.

(tim/chri)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat