yoldash.net

Agensi Ungkap Kondisi Winter aespa Usai Operasi Pneumotoraks

SM Entertainment menjelaskan kondisi kesehatan Winter aespa setelah jalani operasi penumotoraks.
SM Entertainment menjelaskan kondisi kesehatan Winter aespa setelah jalani operasi penumotoraks. (SM Entertainment)

Jakarta, Indonesia --

SM Entertainment mengumumkan Winter aespa saat ini dalam tahap pemulihan. Penyanyi bernama lengkap Kim Min-jeong itu dikonfirmasi menjalani operasi pneumotoraks beberapa waktu lalu.

Pneumotoraks merupakan situasi saat paru-paru kolaps akibat penumpukan udara dalam ruang antara paru-paru dan dinding dada. Kondisi tersebut menyebabkan tekanan pada paru-paru meningkat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Winter baru-baru ini menjalani operasi pneumotoraks dan dalam tahap pemulihan," pernyataan SM Entertainment seperti diberitakan Newsen, Jumat (12/4).

"Karena [pneumotoraks] adalah kondisi yang rentan kambuh, [operasi] dilakukan sebagai tindakan pencegahan sesuai dengan pendapat dokter, dan keputusan diambil setelah banyak diskusi," agensi menegaskan.

ADVERTISEMENT

Oleh sebab itu, SM Entertainment tak menampik operasi tersebut bisa berdampak pada aktivitas yang telah dijadwalkan sebelumnya. Agensi menegaskan bakal mengutamakan pemulihan Winter dalam mengatur jadwal sang artis.

[Gambas:Video CNN]



aespa sudah dijadwalkan comeback pada Mei 2024, dan dilanjutkan dengan tur dunia SYNK: Parallel Line yang baru akan dimulai akhir Juni di Seoul, Korea Selatan.

Bersama Karina, Giselle, dan Ning Ning, Winter juga akan ke Indonesia untuk konser pada 24 Agustus. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai pengaruh kondisi sang artis dalam rencana tur.

Girlband tersebut baru-baru ini merilis lagu yang jadi bagian Extended Plays (EP) kolaborasi berjudul Songs of the Rebellion. EP itu terinspirasi dari karakter sekuel Rebel Moon berjudul Rebel Moon - Part 2: The Scargiver.

Menurut pemberitaan Rolling Stone, Rabu (20/3), setiap karakter penting Rebel Moon 2 akan mendapat lagu khusus dalam EP Songs of the Rebellion.

Dalam EP itu, aespa menyumbang single berjudul Die Trying. Single tersebut diproduksi bersama produser Korea-Amerika, Tokimonsta, dan terinspirasi dari karakter Nemesis yang diperankan Bae Doona.

"Bisa berkolaborasi dengan artis Kpop aespa sungguh luar biasa, terutama sebagai orang Korea-Amerika," ungkap Tokimonsta, seperti diberitakan Rolling Stone.

"Kekuatan heroik Nemesis yang muncul dari tragedi dan kegelapan mendorong kreativitas saya sepanjang lagu," lanjutnya.

(fby/chri)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat