yoldash.net

11 Cara Sederhana yang Bisa Bikin Kamu Lebih Panjang Umur

Dibutuhkan usaha yang konsisten demi bisa mencapai umur panjang. Berikut beberapa cara sederhana yang bisa meningkatkan harapan hidup.
Ilustrasi. Ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan agar panjang umur. (iStock/xavierarnau)

Jakarta, Indonesia --

Setiap orang pasti menginginkan umur yang panjang. Namun, dibutuhkan usaha yang konsisten untuk bisa mencapainya.

Beberapa kebiasaan sehari-hari berikut diketahui bisa bikin panjang umur.

Banyak hal yang bisa menjadi indikasi umur panjang. Salah satu yang paling utama adalah kesehatan, baik secara fisik maupun psikis.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sehat secara fisik berarti tubuh yang terhindar dari berbagai penyakit kronis yang mematikan. Sementara sehat secara psikis diketahui dapat menurunkan risiko berbagai penyakit.

ADVERTISEMENT

Kebiasaan sehari-hari yang bikin panjang umur

Ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan angka harapan hidup. Berikut di antaranya, merangkum berbagai sumber.

1. Rajin berjemur

Berjemur jadi salah satu cara paling mudah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan umur panjang. Mengutip Very Well Health, paparan sinar matahari memicu sel-sel di kulit memproduksi vitamin D.

Sebuah studi pada tahun 2019 menemukan, kekurangan vitamin D dikaitkan dengan risiko kematian akibat penyakit kronis.

Selain menjaga kesehatan tulang, asupan vitamin D yang cukup juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan diabetes tipe 2.

Anda cukup berjemur selama 10-15 menit di pagi hari untuk menjaga kadar vitamin D yang sehat.

2. Kongko sama teman

Ilustrasi berkumpul dengan temanIlustrasi. Ada beberapa cara sederhana yang bisa bikin panjang umur. (iStock/Todor Tsvetkov)

Boleh saja jadi pribadi yang introvert. Tapi ingat, Anda tetap perlu bersosialisasi.

Penelitian menunjukkan, semakin terhubung seseorang dengan orang-orang berharga di sekitarnya, maka kesehatannya semakin terjamin.

Meski tak diketahui pasti hubungan antara keduanya, namun para ilmuwan percaya bahwa hubungan sosial yang positif dapat menekan tingkat stres seseorang.

3. Olahraga setiap hari

Bukan rahasia lagi, olahraga jadi salah satu kunci utama panjang umur. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Aging Research menemukan, orang yang rutin berolahraga, bahkan hanya tiga jam seminggu, hidup hingga 6,9 tahun lebih lama dibandingkan mereka yang jarang berolahraga.

Cara termudah untuk membangun kebiasaan adalah dengan berkomitmen berolahraga setiap hari meski hanya 20 menit.

4. Flossing setiap hari

Meski terdengar agak aneh, namun flossing atau membersihkan gigi dengan benang setiap hari dapat memperpanjang harapan hidup.

Flossing mencegah penyakit gusi sekaligus membuat mulut terhindar dari bakteri yang bisa merusak dan memasuki aliran darah. Bakteri ini dapat bermigrasi ke jantung dan memicu infeksi.

Sebuah studi di Journal of Clinical Periodontology menemukan, penyakit gusi periodontitis dapat meningkatkan risiko kematian akibat serangan jantung.

5. Lebih sering bercinta

Tips satu ini tentu hanya diperuntukkan bagi pasangan suami istri. Coba lah untuk meningkatkan intensitas hubungan seks.

Seks dianggap dapat meningkatkan rasa sejahtera secara keseluruhan. Sebuah penelitian bahkan menemukan, pria dengan frekuensi orgasme yang tinggi mengalami penurunan risiko kematian hingga 50 persen.

Simak cara sederhana yang bikin panjang umur lainnya di halaman berikutnya..

Cara yang bisa dilakukan agar panjang umur

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat