yoldash.net

Vietnam Berpotensi Bersinar, Malaysia Terancam Hancur Lebur

Babak penyisihan Grup D Piala Asia U-23 2024 berpeluang menyisakan cerita beda nasib Vietnam dan Malaysia.
Ilustrasi Timnas Vietnam U-23 sudah memastikan tiket ke Piala Asia U-23 2024. (CNN Indonesia/Mundri Winanto)

Jakarta, Indonesia --

Babak penyisihan Grup D Piala Asia U-23 2024 berpeluang menyisakan cerita beda nasib dari wakil Asia Tenggara, Vietnam dan Malaysia.

Vietnam berpotensi menyapu bersih kemenangan, sedangkan Malaysia terancam hancur lebur di laga penutup Grup D, Selasa (23/4) malam. Sesama wakil ASEAN itu memiliki hasil yang kontras di fase grup.

Tim muda The Golden Star sudah mengantongi dua kemenangan beruntun. Tim besutan Hoang Anh Tuan itu menang 3-1 atas Kuwait dan membungkan Malaysia dengan skor 2-0. Sedangkan Malaysia, kalah dua kali dengan skor identik 0-2 kontra Uzbekistan dan Vietnam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hanya selisih gol yang menghalangi Vietnam dari posisi puncak klasemen Grup D yang sedang dipijak Uzbekistan lantaran menang 5-0 atas Kuwait sehingga kini mengoleksi perbandingan gol dan kebobolan pada angka 7-0.

Vietnam bakal menentukan posisi finis kala bersua Uzbekistan nanti malam. Jika menang atas Uzbekistan, maka Vietnam akan bertemu Arab Saudi di perempat final. Namun apabila kalah nanti malam, Vietnam sudah ditunggu Irak pada babak delapan besar.

ADVERTISEMENT

Sementara Malaysia sudah tidak mungkin lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Mereka bahkan terancam kalah tiga kali beruntun atau yang lebih parah kembali gagal mencetak gol sehingga bisa membuat posisi mereka semakin terpendam.

Hingga saat ini Malaysia menempati peringkat ketiga, dan Kuwait menjadi juru kunci. Jika kalah, maka Malaysia bakal menempati posisi buncit disalip Kuwait.

Kegagalan Malaysia membuat wakil Asia Tenggara yang lolos ke perempat final hanya Indonesia dan Vietnam. Thailand juga gagal melaju ke fase gugur usai kalah 0-1 dari Tajikistan pada Senin (22/4).

Timnas Indonesia U-23 berhasil melaju ke putaran selanjutnya dengan status runner up Grup A. Tim asuhan Shin Tae Yong itu mengemas dua kemenangan lawan Australia (1-0) dan Yordania (4-1).

Indonesia akan bertanding melawan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024 pada Kamis (25/4) malam waktu Qatar atau Jumat (26/4) dini hari WIB. Laga ini jadi sangat penting demi membuka kesempatan lolos ke Olimpiade 2024 Paris.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/nva)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat