yoldash.net

Momen Hubner Jadi 'Bodyguard' Marselino dari Provokasi Pemain Yordania

Bek Timnas Indonesia U-23 Justin Hubner bersikap bak 'bodyguard' saat Marselino Ferdinan mendapat provokasi dari pemain Yordania di Piala Asia U-23 2024.
Justin Hubner jadi 'bodyguard' Marzelino Ferdinan di laga Yordania vs Indonesia. (AFP/KARIM JAAFAR)

Jakarta, Indonesia --

Ada satu momen menarik yang tersisa dalam kemenangan fantastis yang diraih Timnas Indonesia U-23 usai menghajar Yordania 4-1 pada laga pamungkas Grup A Piala Asia U-23 2024, Minggu (21/4).

Momen tersebut terjadi sebelum Marselino Ferdinan membuka keran gol Indonesia lewat eksekusi penalti di menit ke-23.

Sebelum melepaskan sepakan penalti, Marselino mendapat gangguan dari bek Yordania Aon Al Marhameh. Marselino yang berdiri di kotak penalti diprovokasi Marhameh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Marhameh sengaja menghampiri Marselino yang hendak melakukan tendangan penalti. Hubner kemudian langsung maju untuk melindungi Marselino dari provokasi Marhameh.

Hubner berdiri tepat di hadapan Marhameh hingga nyaris bersitegang sebelum akhirnya dilerai wasit. Aksi provokasi Marhameh pun berhenti setelah wasit Ammar Ashkanani memberi peringatan serius.

Aksi Hubner berhasil memberikan rasa aman kepada Marselino yang akhirnya sukses menunaikan tugasnya dengan sempurna. Tembakan Marselino ke pojok kiri gawang tak kuasa dibendung Ahmad Al Juaidi. Indonesia berhasil unggul 1-0.

Gol tersebut jadi pelecut semangat Garuda Muda. Witan Sulaeman sukses menggandakan keunggulan Indonesia jadi 2-0, lima menit sebelum turun minum.

Sontekan ciamik Ferdinan pada menit ke-70 semakin membawa Indonesia di atas angin lewat keunggulan 3-0. Gawang Ernando Ari sempat kebobolan lewat gol bunuh diri Hubner pada menit ke-79 sebelum akhirnya Komang Teguh menutup kemenangan telak Indonesia dengan skor 4-1 pada menit ke-86.

Hasil ini memastikan Indonesia finis sebagai runner up Grup A dengan raihan enam poin, tertinggal satu angka dari Qatar yang berhak jadi juara grup. Dengan demikian, Indonesia berhak mendampingi Qatar ke perempat final Piala Asia U-23 2024.

[Gambas:Video CNN]

(jun/nva)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat