yoldash.net

Lee Cheol-woo Kembali Bantah Terlibat Grup Obrolan Jung Joon-young

Bintang Lovely Runner Lee Cheol-woo kembali bantah terlibat grup obrolan Jung Joon-young, hasil pengembangan kasus Burning Sun.
Bintang Lovely Runner Lee Cheol-woo kembali bantah terlibat grup obrolan Jung Joon-young, hasil pengembangan kasus Burning Sun. (Screenshot dari Instagram @lcdoubleu)

Jakarta, Indonesia --

Lee Cheol-woo kembali membantah keterlibatan dalam grup chat Jung Joon-young yang terungkap dalam skandal Burning Sun. Bantahan ia sampaikan lagi di tengah viral dokumenter skandal besar di dunia hiburan Korea itu.

Ia sebelumnya dituduh terlibat dalam grup obrolan Jung Joon-young yang terkenal buruk karena kasus pelecehan. Dalam grup itu, Jung Joon-young membagikan video-video pelecehan dan pemerkosaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kini, aktor sekaligus model itu kembali menyatakan berkomunikasi dengan Jung Joon-young dalam grup untuk pekerjaan.

"Saya ingin menegaskan kembali bahwa saya tidak disertakan dalam ruang obrolan. [Pernyataan ini sama seperti yang saya nyatakan melalui agensi saya saat itu," tulis Lee Cheol-woo dalam unggahan terbarunya di Instagram.

ADVERTISEMENT

"Ruang obrolan yang saya maksud saat kejadian itu khusus untuk berbagi jadwal dan konten yang diperlukan untuk syuting saat saya tampil di acara Hitmaker pada 2016," Lee Cheol-woo menjelaskan.

[Gambas:Video CNN]



Oleh sebab itu, bintang Lovely Runner itu menyatakan semua komunikasi di grup dihentikan ketika syuting program selesai. Tak ada percakapan personal dengan Jung Joon-young dalam periode tersebut.

"Kami tidak membicarakan hal pribadi apa pun, selain terkait program, dan ruang obrolan berakhir setelah program selesai."

Lee Cheol-woo menyatakan dirinya dan keluarga kini menjadi korban fitnah dan komentar jahat terkait kabar dirinya terlibat kasus pemerkosaan dan pelecehan Jung Joon-young yang terungkap dalam kasus Burning Sun.

Oleh sebab itu, ia meminta semua pihak berhenti memberikan komentar jahat kepada dirinya, keluarga, dan orang-orang terdekatnya. Lee Cheol-woo dan agensi menyatakan bakal ambil langkah tegas bila itu berlanjut.

"Kami dengan tulus meminta Anda untuk tidak membuat spekulasi yang sembrono, dan kami akan dengan tegas menanggapi komentar jahat dan berbagi informasi palsu mulai saat ini," tuturnya.

"Kami ingin memberi tahu Anda dengan jelas bahwa Lee tidak termasuk dalam ruang obrolan yang dimaksud," kata agensi Lee Cheol-woo.

Pernyataan pada Senin (20/5) menjadi penjelasan kedua Lee Cheol-woo setelah penjelasan yang ia sampaikan pada April 2019, ketika ia pertama kali dituduh menjadi anggota ruang obrolan terkenal yang terlibat dalam kasus Burning Sun.

Terkait kasus itu, Lee Cheol-woo sama sekali tidak pernah dihubungi polisi atau lembaga terkait lainnya, menurut agensi.

Lee Cheol-woo baru-baru ini dikenal lewat perannya sebagai Hyung-gu, perenang sekaligus musuh Sun-jae (Byeon Woo-seok) dalam drama Lovely Runner.

Ia juga bekerja sebagai model pada 2014 dan menempati posisi kedua dalam program kompetisi model fesyen OnStyle Korea's Next Top Model: Guys & Girls.

[Gambas:Instagram]



(tim/chri)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat