yoldash.net

Radio di Philadelphia Ogah Putar Lagu Taylor Swift Jelang Laga Chiefs

Sebuah radio di Philadelphia melarang pemutaran lagu Taylor Swift jelang pertandingan Philadelphia Eagles melawan Kansas City Chiefs pada Senin (20/11).
Sebuah radio di Philadelphia melarang pemutaran lagu Taylor Swift jelang pertandingan Philadelphia Eagles melawan Kansas City Chiefs pada Senin (20/11). (dok. Taylor Swift/Beth Garrabrant)

Jakarta, Indonesia --

Sebuah radio di Philadelphia melarang pemutaran lagu Taylor Swift jelang pertandingan klub football America Philadelphia Eagles melawan Kansas City Chiefs pada Senin (20/11).

Diberitakan Entertainment Weekly pada Jumat (17/11), radio yang memutar Top 40 bernama Q102 melarang pemutaran lagu Taylor Swift dalam rangka mendukung klub kota tersebut, Philadelphia Eagles.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Q102 menarik Taylor Swift dari stasiun radio untuk sepanjang akhir pekan karena meskipun kami Q102 mencintai Taylor Swift, kami tak pernah cukup akan dirinya, akhir pekan ini sangat penting kami menunjukkan dukungan kami untuk the Birds [Philadelphia Eagles]," kata Nugget yang jadi penyiar radio tersebut.

Musik Swift akan kembali diputar lagi mulai Selasa (21/11). Pelarangan sementara ini dilaporkan berkaitan dengan hubungan Swift dengan bintang NFL dari Kansas City Chiefs, Travis Kelce.

ADVERTISEMENT

Meski begitu, radio tersebut tampaknya lupa bahwasanya Swift dan keluarganya adalah penggemar Philadelphia Eagles yang juga menjadi klub penaung abang Travis Kelce, Jason.

Swift beberapa kali mengakui dirinya adalah penggemar Eagles. Seperti mengenakan jersey klub tersebut, atau menggunakannya dalam lagu, seperti dalam lagu Gold Rush di album evermore.

[Gambas:Video CNN]



"I see me padding across your wooden floors / With my Eagles T-shirt hanging from the door." lantunnya

Swift pun sempat menegaskan maksudnya dalam lagu tersebut ketika tampil di konser Eras Tour di Philadelphia pada Mei 2023. Hal itu berkenaan dengan debat apakah "Eagles" di lagu itu apakah band The Eagles atau tim Philadelphia Eagles.

"Saya melihat beberapa orang bertanya-tanya apakah itu band The Eagles atau tim The Eagles. Teman-teman, ayolah, saya dari Philly, tentu saja itu timnya." kata Swift.

Sementara itu, pertandingan tersebut diyakini akan jadi momen pertama orang tua Swift akan bertemu orang tua Travis Kelce.

Hubungan Taylor Swift dan Travis Kelce sudah semakin terbuka ke hadapan publik. Dalam konser The Eras Tour kedua yang berlangsung di Argentina pada Sabtu (11/11) malam, keduanya memamerkan kemesraan.

Taylor bahkan dengan sengaja mengubah lirik Karma dari yang semula "Karma is the guy on the screen" menjadi "Karma is the guy on the Chiefs" yang merujuk Travis Kelce.

Perubahan itu tak ada yang mengetahui, termasuk para penari bahkan ayah Swift sendiri, Scott, yang berdiri di samping Travis Kelce. Travis pun kaget dan girang hingga wajahnya terlihat memerah.

Infografis - The Eras Tour, 'Golden Era' Taylor SwiftInfografis - The Eras Tour, 'Golden Era' Taylor Swift. (Indonesia/Astari Kusumawardhani)

(Tim/end)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat