yoldash.net

Stuntman 'Harry Potter' yang Lumpuh Diangkat Jadi Dokumenter

Stuntman Daniel Radcliffe di film Harry Potter yang kini lumpuh diangkat menjadi film dokumenter berjudul David Holmes: The Boy Who Lived.
Stuntman Daniel Radcliffe di film Harry Potter yang kini lumpuh diangkat menjadi film dokumenter berjudul David Holmes: The Boy Who Lived. (Warner Bros. Pictures)

Jakarta, Indonesia --

Sebuah dokumenter dari dunia Harry Potter, berjudul David Holmes: The Boy Who Lived, akan tayang pada November mendatang. Daniel Radcliffe yang merupakan aktor pemeran Harry Potter terlibat sebagai eksekutif produser.

Seperti judulnya, dokumenter itu akan menceritakan kisah kehidupan David Holmes. Ia merupakan seorang pemeran pengganti untuk Daniel Radcliffe dalam memerankan Harry Potter sejak film pertama.

"Film ini adalah kisah coming-of-age seorang stuntman bernama David Holmes, seorang pesenam remaja luar biasa dari Essex, Inggris, yang terpilih untuk memerankan pemeran pengganti Daniel Radcliffe dalam film Harry Potter pertama ketika Daniel baru berusia 11 tahun," tulis sinopsis film dokumenter itu, seperti diberitakan Variety pada Selasa (24/10).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejak Holmes dipilih menjadi pemeran pengganti Radcliffe, keduanya memiliki persahabatan yang kental. Sayangnya, sebuah kecelakaan menimpa Holmes.

ADVERTISEMENT

Tubuh Holmes kini dalam keadaan lumpuh setelah mengalami kecelakaan di lokasi syuting Deathly Hallows: Part 1. Ini yang membuat HBO mengangkat kisah kehidupan Holmes menjadi sebuah dokumenter.



"Sepuluh tahun berikutnya, keduanya membentuk ikatan yang tak terpisahkan. Namun, di film kedua dari terakhir, sebuah kecelakaan tragis di lokasi syuting membuat David lumpuh karena cedera tulang belakang yang melemahkan, membuat dunianya terbalik," ungkap sinopsis tersebut.

"Saat Daniel dan rekan-rekan pemeran pengganti terdekatnya bersatu untuk mendukung David dan keluarganya di saat membutuhkan, semangat ketangguhan David yang luar biasalah yang menjadi sumber kekuatan dan inspirasi terbesar mereka," sambung sinopsis dokumenter itu.

David Holmes: The Boy Who Lived akan menyajikan potongan-potongan video rekaman kehidupan pemeran pengganti itu selama 10 tahun terakhir. Dokumenter itu juga akan memperlihatkan momen ketika Holmes bekerja di balik layar.

Selain itu, film dokumenter itu juga akan menampilkan hasil wawancara David Holmes dengan Daniel Radcliffe, teman-temannya, keluarga, dan mantan kru yang pernah bekerja sama dengannya.

"Film ini juga mencerminkan tema-tema universal tentang hidup dalam kesulitan, tumbuh dewasa, membentuk identitas di dunia yang tidak pasti, dan ikatan yang mengikat kita bersama dan mengangkat kita," kata HBO dalam sebuah pernyataan.

David Holmes: The Boy Who Lived merupakan film dokumenter yang disutradarai oleh Dan Hartley. Ia kembali bekerja sama dengan Daniel Radcliffe setelah dipertemukan di saga Harry Potter.

Film dokumenter tersebut akan tayang mulai 15 November di HBO dan akan tersedia di layanan streaming Max.

(pra/pra)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat