yoldash.net

10 Manfaat Urang Aring Selain untuk Menyuburkan Rambut

Apa yang ada di benak Anda ketika mendengar kata urang-aring? Biasanya untuk kesuburan rambut, padahal ada 10 manfaat urang-aring untuk kesehatan.
Tanaman urang-aring punya banyak manfaat (iStockphoto/Hanno Adreyan)

Jakarta, Indonesia --

Apa yang ada di benak Anda ketika mendengar kata urang-aring? Biasanya orang tahu urang-aring sebagai minyak rambut karena baunya yang khas. Tapi ada manfaat urang-aring untuk kesehatan.

Urang-aring adalah sejenis tumbuhan liar yang kebanyakan ditemukan sebagai gulma. Tumbuhan yang memiliki nama latin Eclipta alba Hassk ini terkenal karena manfaatnya sebagai penyubur rambut. Selain itu, urang-aring juga memiliki khasiat sebagai tumbuhan obat.

Urang aring memiliki zat pewarna hitam sehingga dapat membuat rambut terlihat lebih hitam. Cairan sari urang-aring digunakan untuk menghitamkan rambut dan membuat tato.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Daun urang-aring dapat diremas dalam air lalu digunakan untuk mendinginkan kepala dan menyuburkan rambut. Cairan urang-aring biasanya dioleskan pada kepala bayi agar lekas mendapatkan rambut yang hitam dan lebat.

Dalam dunia pengobatan, gulma hijau dengan bunga putih ini juga punya manfaat urang-aring untuk kesehatan. Dalam ilmu pengobatan India, urang-aring dipercaya memiliki khasiat panjang umur dan awet muda.

ADVERTISEMENT

Ada pula penelitian belakangan ini yang menunjukkan bahwa urang-aring memiliki daya pengobatan terhadap gangguan hati dan lambung.

Mengutip buku Petunjuk dan Saran Pengobatan Tradisional Tanaman Berkhasiat Indonesia dari J. Kloppenburgh-Versteegh, berikut manfaat urang-aring untuk kesehatan.

1. Mengobati hemoroid (wasir)
Bagi penderita hemoroid atau wasir, Anda bisa mencoba ramuan yang terbuat urang-aring dan campuran herbal lainnya.

Ramuan ini terdiri dari tujuh lembar daun iler, tujuh lembar daum dilem, tujuh akar patikan cina, tujuh akar urang aring, lima biji adas manis, kayu pulosari sebesar setengah jari, kayu timor sebesar setengah ruas jari, setengah sendok teh jamur brama dan kayu ules.

Semua bahan ditumbuk dengan menambahkan satu gelas air. Lalu disaring dengan kain dan airnya diminum sekaligus. Ramuan ini disarankan agar diminum setiap hari sampai Anda bisa buang air besar normal kembali. Ampasnya digunakan untuk mengolesi perut.

2. Untuk mencuci rambut
Urang-aring dalam air atau dalam minyak kelapa dapat dipakai untuk mencuci rambut. Ramuan ini dapat menjadikan rambut hitam dan halus.

3. Mengatasi keram perut atau kejang perut
Manfaat urang-aring untuk kesehatan juga bisa untuk atasi keram atau kejang perut. Buatlah tapal dari urang-aring pada perut, itu akan membantu meringankan keram dan kejang perut.

Manfaat urang-aring lainnya

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat