yoldash.net

Hasil Euro 2024: Prancis Gagal Juara Grup Usai Diimbangi Polandia

Prancis gagal jadi juara grup setelah bermain imbang 1-1 melawan Polandia pada laga pemungkas Grup D Euro 2024.
Prancis hanya bermain imbang 1-1 melawan Polandia di laga terakhir Grup D Euro 2024. (REUTERS/Leon Kuegeler)

Jakarta, Indonesia --

Prancis bermain imbang 1-1 melawan Polandia pada laga pemungkas Grup D Euro 2024 di Signal Iduna Park, Dortmund, Selasa (25/6) malam WIB.

Hasil imbang ini membuat Prancis hanya mendapatkan tambahan satu poin. Tim asuhan Didier Deschamps harus menerima kenyataan gagal jadi juara grup B karena hanya mengemas lima poin.

Posisi juara Grup B di luar dugaan justru diamankan Austria yang mengamankan enam poin. Anak asuh Ralf Ragnick melakukan setelah mengalahkan Belanda 3-2.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Prancis mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol pada menit ke-19. Umpan terukur diberikan N'Golo Kante kepada Ousmane Dembele tetapi tendangan winger Prancis itu dari jarak dekat masih bisa digagalkan Lukasz Skorupski.

Kapten Polandia, Robert Lewandowski mendapatkan peluang pertamanya pada menit ke-34. Lewandowski bisa dengan leluasa melakukan sundulan usai menerima umpan silang tetapi arahnya masih menyamping di sisi kanan gawang Prancis.

ADVERTISEMENT

Mbappe baru bisa menebar ancaman ke gawang Polandia pada menit ke-42. Sontekan Mbappe yang diarahkan ke tiang jauh masih bisa diantisipasi Skorupski yang tampil cekatan di bawah mistar Polandia.

Skorupski lagi-lagi menunjukkan kepiawaiannya di bawah mistar. Tembakan Mbappe dari jarak dekat kembali bisa dimentahkan oleh Skorupski. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Prancis mendapatkan hadiah penalti setelah Ousmane Dembele dilanggar Jakub Kiwior di kotak 16 pas pada menit ke-56. Mbappe yang maju sebagai eksekutor dengan tenang menaklukkan Skorupski sekaligus mengubah skor jadi 1-0.

Ancaman kembali diberikan Prancis pada menit ke-59. Kali ini aksi individu Bradley Barcola diakhiri dengan tendangan dari sudut sempit yang masih bisa dibendung Skorupski.

Polandia mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-76. Tendangan penalti diberikan wasit asal Italia Marco Guida setelah Karol Swiderski dilanggar Dayot Upamecano di kotak penalti setelah wasit melihat pelanggaran yang terjadi melalui Video Assistant Referee (VAR).

Penalti Lewandowski sempat mampu dibaca oleh Maignan. Namun wasit memutuskan untuk mengulang tendangan penalti karena Maignan sudah lebih dulu bergerak sebelum bola ditendang.

Kesempatan kedua tidak disia-siakan bintang Barcelona itu. Tendangannya ke arah kanan yang mengenai tiang dalam mampu menggetarkan gawang Prancis. Skor menjadi imbang 1-1.

Polandia semakin bersemangat setelah gol penyama kedudukan yang dilesakkan Lewandowski. Tekanan terus dilancarkan untuk bisa berbalik unggul atas Prancis di laga ini.

Prancis yang membutuhkan kemenangan untuk mengunci posisi juara grup coba kembali memegang kendali. Meski bisa kembali menekan, Mbappe dan kawan-kawan tidak bisa mencetak gol lainnya hingga pertandingan usai.

Susunan pemain

Prancis (4-3-3): Mike Maignan; Jules Konde, Dayot Upamecano, William Saliba, Theo Hernandez; Aurelien Tchouameni, N'Golo Kante, Adrien Rabiot; Ousmane Dembele, Kylian Mbappe, Bradley Barcola

Polandia (3-4-3): Lukasz Skorupski; Jan Bednarek, Pawel Dawidowicz, Jakub Kiwior; Przemyslaw Frankowski, Jakub Moder, Piotr Zielinski, Nicola Zalewski; Sebastian Syzmanski, Robert Lewandowski, Kacper Urbanski

(jal/rhr)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat