yoldash.net

5 Pemain Top Inggris Tak Masuk daftar Skuad Euro 2024

Berikut 5 pemain top Inggris yang tidak masuk dalam daftar panggil pelatih Gareth Southgate menuju Euro 2024.
Marcus Rashford tidak masuk daftar pemain timnas Inggris ke Euro 2024. (REUTERS/HANNAH MCKAY)

Jakarta, Indonesia --

Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate telah merilis daftar pemain untuk Euro 2024 sekaligus menyisihkan sederet nama tenar seperti Marcus Rashford, Jadon Sancho, dan Jordan Henderson.

Tidak mudah bagi Southgate menyenangkan hati banyak orang untuk memilih tim impian, namun yang pasti mantan bek timnas Inggris itu sudah melakukan perhitungan matang demi membawa The Three Lions menjadi kampiun Piala Eropa untuk kali pertama.

Inggris memiliki talenta-talenta yang berlimpah. Di luar 33 pemain yang sudah dipilih Southgate, terdapat beberapa nama yang jadi perbincangan setelah tak dipilih masuk timnas Inggris.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut 5 pemain top Inggris yang tak masuk daftar skuad untuk Euro 2024:

1. Marcus Rashford

Rashford adalah salah satu pemain depan yang sudah langganan mengenakan kostum timnas Inggris sejak 2016 atau ketika usianya masih 19 tahun.

Penurunan performa Rashford di Manchester United bisa jadi alasan kuat Southgate mencoret nama pemain yang serba bisa di lini depan. Southgate butuh pembuktian Rashford di atas lapangan, bukan sekadar nama besar atau penampilan-penampilan di masa lalu.

2. Jadon Sancho

Tak berkembang di Man Utd, Sancho kemudian memberi jawaban saat dipinjamkan ke Borussia Dortmund. Hanya saja performa Sancho yang kembali ke 'setelan pabrik' saat bersama Die Borussen tak cukup meyakinkan Southgate.

Alih-alih memilih Sancho, Southgate tertarik dengan kemampuan Phil Foden dan Jack Grealish yang konsisten bersama Manchester City, atau pendatang baru yang punya potensi macam Cole Palmer. Selain itu juga ada Bukayo Saka.

3. Jordan Henderson

Kembali ke Eropa demi Euro sudah dilakukan Henderson ketika memilih bermain untuk Ajax setelah sempat merumput bersama Al Ettifaq di Arab Saudi. Keputusan Henderson tidak membuatnya lantas dipilih Southgate. Sang wakil kapten timnas Inggris itu pun tak ada dalam daftar pemain untuk Euro 2024.

Henderson bisa saja dianggap punya kualitas dan kemampuan memimpin, namun di sisi lain ada masalah cedera yang menghantui pemain 33 tahun tersebut.

4. Ben Chilwell

Spesialis bek kiri yang satu ini sebenarnya memiliki kemampuan yang tak bisa disepelekan. Buktinya ada 21 caps di timnas Inggris sejak 2018, namun masalah cedera membuat pemain 27 tahun ini disisihkan Southgate.

Sepanjang musim 2023/2024 ada cedera hamstring dan cedera lutut yang membuat Chilwell harus absen dan hanya bermain 21 kali di berbagai ajang musim ini, itu pun tidak semua bermain penuh 90 menit.

5. Reece James

James punya daya tawar yang lebih tinggi sebagai bek, karena bisa berperan sebagai full back kanan atau bek tengah. Bahkan peran gelandang kanan juga bisa dilakukan. Dengan kemampuan bertahan dan menyerang yang setara, James adalah pemain pilih tanding.

Masalahnya sama seperti rekan setimnya, Chilwell, James tidak menjalani musim ini dengan sempurna. Pemain 24 tahun hanya 11 kali membela Chelsea. Waktunya lebih banyak dihabiskan di ruang perawatan karena masalah hamstring.

[Gambas:Video CNN]

(nva/nva)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat