yoldash.net

Gebrakan Kapolri Bersih-bersih Perwira Buntut Kasus Brigadir Yosua

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah memeriksa 25 personel Polri atas dugaan ketidakprofesionalan, serta memutasi 15 personel imbas kasus Brigadir J.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah memeriksa 25 personel Polri atas dugaan ketidakprofesionalan, serta memutasi 15 personel imbas kasus Brigadir J. Foto: CNN Indonesia/Adhi Wicaksono

Jakarta, Indonesia --

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo langsung bergerak untuk 'bersih-bersih' para perwiranya guna menuntaskan kasus kasus dugaan pembunuhan Brigadir Novriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo, Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Kali ini, dia mengatakan telah memeriksa 25 personel Polri dalam kasus tersebut. Listyo mengatakan pemeriksaan puluhan anggotanya itu juga terkait dugaan hambatan dalam penanganan tempat kejadian perkara dan penyidikan.

"Telah memeriksa sampai saat ini 25 personel dan proses masih terus berjalan. Di mana 25 personel ini kita periksa terkait dengan ketidakprofesionalan dalam penanganan tempat kejadian perkara," kata Listyo di Mabes Polri, Kamis (4/8).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mereka yang diperiksa antara lain tiga perwira tinggi brigadir jenderal, lima orang komisaris besar, lima orang AKBP, dua orang Kompol, tujuh personel perwira menengah, dan masing-masing lima orang bintara dan tantama.

"[25 orang itu] Dari satuan Divpropam, Polres, dan juga ada beberapa personel dari Polda dan Bareskrim," ujarnya.

Meski demikian, Listyo tak membeberkan secara lengkap 25 orang yang tengah diperiksa tersebut. Namun, Ia telah mengeluarkan telegram berisi mutasi besar-besaran terhadap 15 personel jajarannya guna menuntaskan pemeriksaan oleh tim khusus.

Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram Nomor 1628/VIII/Kep/2022 tertanggal 4 Agustus 2022.

Salah satu nama yang dicopot Kapolri dlam mutasi kali ini adalah Irjen Ferdy Sambo dari jabatan Kadiv Propam dan dimutasi sebagai perwira tinggi Pelayanan Markas (Yanma) Polri. Wakabareskrim Irjen Syahar Diantono kemudian ditunjuk untuk mengisi posisi Kadiv Propam Polri menggantikan Ferdy Sambo.

Lalu, terdapat nama Brigjen Hendra Kurniawan yang awalnya menjabat sebagai Karo Paminal Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri. Sementara Brigjen Pol Anggoro Sukartono yang semula menjabat sebagai Karo Waprof Divpropam Polri diangkat menggantikan posisi Hendra.

Berikut daftar 15 personel Polri yang dimutasi Kapolri buntut kasus Brigadir J:

  1. Irjen Ferdy Sambo Kadiv Propam dimutasi ke Pati Yanma
  2. Irjen Syahardiantono, Wakabareskrim diangkat ke Kadiv Propam
  3. Brigjen Hendra Kurniawan, Karo Paminal Divpropam dimutasi Pati Yanma
  4. Brigjen Anggoro Sukartono, Karo Waprof Divpropam diangkat ke Karo Paminal
  5. Kombes Agus Wijayanto, Sesro wabprof Divpropam, diangkat ke Karo Wabprof Divpropam
  6. Brigjen Benny, Karo Provos Divpropam dimutasikan ke Pati Yanma
  7. Kombes Gupuh Setiyono, Kabag Yanduan Divpropam diangkat ke jabatan baru Karo Provos Divpropam
  8. Kombes Denny Setia Nugraha Nasution, Sesro Paminal Divpropam dimutasi ke Pamen Yanma
  9. Kombes Edgar Diponegoro, Kabag Binpam Ropaminal Divpropam diangkat ke Sesro Paminal Divpropam
  10. Kombes Agus Nur Patria, Kaden A Ropaminal Divpropam dimutasi ke Pamen Yanma
  11. AKBP Arif Rachman Arifin, Wakaden B Ropaminal Divpropam dimutasikan ke Pamen Yanma
  12. Kompol Baiquni Wibowo, PS. Kasubbag Riksa Bag Gak Etika Rowabprof Divpropam dimutasi ke Pamen Yanma
  13. Kompol Chuck Putranto, PS. Kasubbagaudit Bag Gak Etika Rowabprof Divpropam dimutasi ke Pamen Yanma
  14. AKBP Ridwan Rheky Nellson Soplanit, Kasat Reskrim Polres Metro Jaksel ke Pamen Yanma
  15. AKP Rifaizal Samual, Kanit I Satreskrim Polres Metro Jaksel dimutasi ke Pamen Yanma
(rzr/gil)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat