yoldash.net

Negara Kecil di Pasifik Putus Hubungan dengan Taiwan, Merapat ke China

Nauru di Pasifik selatan putus hubungan dengan Taiwan dan pilih China, diduga karena iming-iming insentif ekonomi.
Ilustrasi. Negara Nauru di Pasifik selatan putus hubungan dengan Taiwan, beralih merapat ke China. Foto: istockphoto/blackred

Jakarta, Indonesia --

Negara kecil di Pasifik selatan, Nauru, memutuskan hubungan diplomatik dengan Taiwan dan memilih menjalin hubungan diplomatik dengan China.

Dilansir dari AFP, dalam siaran persnya pemerintah Nauru mengatakan tidak akan lagi mengakui Taiwan sebagai "negara terpisah", melainkan "sebagai bagian yang tidak dapat dipisahkan dari wilayah China".

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemerintah Nauru juga menyebut akan segera "memutus hubungan diplomatik" dan tidak lagi mengembangkan hubungan resmi dengan Taiwan.

"Perubahan ini sama sekali tidak dimaksudkan untuk mempengaruhi hubungan hangat kami dengan negara lain," demikian pernyataan pemerintah Nauru.

"Nauru tetap menjadi negara yang berdaulat dan mandiri serta ingin menjaga hubungan persahabatan dengan negara lain," lanjut pernyataan itu.

Tanggapan China dan Taiwan

Menanggapi hal ini, China mengatakan menyambut baik keputusan Nauru untuk memutuskan hubungan dengan Taiwan.

"Sebagai negara yang berdaulat dan mandiri, Nauru mengumumkan telah memutuskan apa yang disebut sebagai 'hubungan diplomatik' dengan Taiwan dan bersedia memulihkan hubungan dengan China," kata pernyataan Kementerian Luar Negeri China, dilansir AFP.

"China mengapresiasi dan menyambut baik keputusan pemerintah Nauru. Hanya ada satu China di dunia dan Taiwan adalah bagian yang tidak dapat dipisahkan," lanjut pernyataan itu. 

China juga menyebut keputusan Nauru untuk melanjutkan hubungan diplomatik dengan China sepenuhnya menunjukkan One China Policy.

Sementara itu Taiwan menuduh China sengaja mendekati Nauru dengan iming-iming insentif "ekonomi".

"China secara aktif menghubungi para politisi Nauru dan menggunakan bantuan ekonomi untuk mendorong negara tersebut agar mengalihkan pengakuan diplomatiknya," kata Wakil Menteri Luar Negeri Taiwan, Chung-kwang.

Nauru adalah negara terbaru di Pasifik yang memutus hubungan dengan Taiwan, usai pada 2019 Kepulauan Solomon juga mengumumkan langkah serupa.

Nauru sebagai negara kepulauan berpenduduk 12.500 jiwa, adalah salah satu negara terkecil di dunia dan terletak sekitar 4.000 kilometer timur laut Sydney, Australia.

(dna/dna)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat