Yuk Seru-seruan Sambil Nyanyi Bareng Dewa 19 di People Fest 4 Oktober!
Kalau kamu ngaku pencinta musik, yuk bersiap buat seru-seruan dan nyanyi bareng Dewa 19 feat Virzha di People Fest 2024.
Festival yang digelar pada Jumat, 4 Oktober 2024 mulai pukul 10.00 WIB di Lapangan DPR RI, Jakarta ini bakal diisi panggung hiburan yang meriah, loh.
Selain penampilan Dewa 19 feat Virzha, kamu juga bisa menikmati penampilan dari band Ungu dan sederet musisi tanah air lainnya.
Nggak ketinggalan, akan ada lighting show, drama musikal, hingga fireworks yang bakal bikin suasana malam makin seru dan meriah!
Selain itu, tersedia pula La Plaza fashion bazaar yang menghadirkan UMKM dan brand fashion serta Gourmet Corners yang siap memanjakan lidah pengunjung dengan beragam kuliner lezat.
People Fest adalah perayaan semangat kebangsaan yang terus berkembang di Indonesia. Lebih dari sekadar acara, festival ini menjadi simbol keberagaman dan kebersamaan, serta menggambarkan harapan baru yang digantungkan kepada parlemen baru DPR RI.
Setiap perubahan membawa harapan baru. Parlemen yang baru diharapkan mampu membawa perubahan positif, mendengar aspirasi rakyat, dan menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab.
People Fest ini menjadi momen penting yang mempertemukan rakyat dengan wakilnya, untuk bersama-sama memperjuangkan kemajuan bangsa menuju Indonesia yang lebih sejahtera.
Dengan hadirnya 'DPR Baru, Harapan Baru', kita menitipkan amanah kepada wakil rakyat untuk memperjuangkan hak-hak seluruh rakyat Indonesia demi kemajuan dan kemakmuran bersama.
Ayo, ajak teman-temanmu dan meriahkan People Fest ramai-ramai! Jangan tunda-tunda karena tiket terbatas. Yuk, registrasi sekarang juga di https://peoplefest.cnn.co.id/registration buat seru-seruan bareng. Gratis!
Sampai ketemu di People Fest 2024!
(fef/fef)[Gambas:Video CNN]