yoldash.net

Mengenal 7 Manusia Berkekuatan Super dalam Drama Moving

Berikut penjelasan 7 karakter manusia berkekuatan super dalam drama Korea Moving yang diperankan Zo In-sung hingga Han Hyo-joo.
Berikut penjelasan 7 karakter manusia berkekuatan super dalam drama Korea Moving yang diperankan Zo In-sung hingga Han Hyo-joo. (Arsip Disney Plus Korea)

Jakarta, Indonesia --

Moving merupakan drama Korea terbaru tentang orang-orang berkekuatan super yang menghadapi teror misterius. Ancaman itu muncul setelah mereka pensiun dari pekerjaannya sebagai anggota tim elite rahasia di Badan Intelijen Korea (NIS).

Drama bergenre laga fantasi itu dibintangi deretan aktor papan atas Korea, seperti Ryu Seung-ryong, Han Hyo-joo, hingga Zo In-sung. Para aktor ternama itu mengisi deretan karakter utama hingga pendukung di Moving.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian, beberapa aktor muda yang tengah naik daun juga ikut bergabung, seperti Lee Jung-ha, Go Youn-jung, hingga Kim Do-hoon.

Berikut deretan karakter penting yang terlibat dalam kisah Moving.

1. Jang Joo-won

[Gambas:Video CNN]



Ju-won (Ryu Seung-ryong) merupakan pensiunan agen rahasia NIS yang memiliki kekuatan super mampu menyembuhkan diri dengan cepat dan tidak pernah merasakan sakit. Ia memiliki kode nama Gooyongpo saat bertugas menjadi agen rahasia itu.

Namun kini, Ju-won meninggalkan masa lalu tersebut demi merawat putri semata wayangnya. Ia mendirikan kedai ayam goreng di Seoul dan hidup mendampingi anaknya.

Drama Korea Moving (2023)Ryu Seung-ryong sebagai Joo-won dalam drama Korea Moving. (Disney+ Hostar Indonesia)

2. Lee Mi-hyun

Drama Korea Moving (2023)Han Hyo-joo sebagai Lee Mi-hyun dalam drama Korea Moving. (Disney Plus Korea)

Mi-hyun (Han Hyo-joo) merupakan istri Doo-shik dengan kepekaan super, terutama untuk kelima indra miliknya. Ia pensiun dari NIS usai Doo-sik menghilang secara misterius saat bertugas.

Sejak saat itu, Mi-hyun menghabiskan waktunya hanya untuk membesarkan sang anak seorang diri. Ia melatih sang anak supaya dapat mengendalikan kekuatan dan menyembunyikan itu dari orang lain.

3. Kim Doo-shik

Drama Korea Moving (2023)Zo In-sung sebagai Kim Doo-sik dalam drama Korea Moving. (Disney Plus Korea)

Kim Doo-sik (Zo In-sung) merupakan veteran agen NIS yang mampu terbang. Doo-sik bertemu Mi-hyun usai bertugas dalam satu misi, hingga akhirnya menikah dan dikaruniai seorang anak.

Namun, keluarganya kini terancam akibat kehidupan pribadi dan dunia kerja semakin tercampur. Doo-sik akhirnya menjalankan misi berbahaya yang membuat dirinya hilang tanpa diketahui orang-orang.

Lanjut ke sebelah...

Mengenal 7 Manusia Berkekuatan Super dalam Drama Moving

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat