yoldash.net

Tyroe Muhafidin, Aktor The Rings of Power Keturunan Indonesia

Mengenal Tyroe Muhafidin, aktor keturunan Indonesia yang membintangi The Lord of the Rings: The Rings of Power.
Mengenal Tyroe Muhafidin, aktor keturunan Indonesia yang membintangi The Lord of the Rings: The Rings of Power. Foto: (Prime Video/ Ben Rothstein)

Jakarta, Indonesia --

Nama aktor Tyroe Muhafidin menarik perhatian banyak orang di hari penayangan serial terbarunya, The Lord of the Rings: The Rings of Power pada Jumat (2/9).

Tyroe Muhafidin yang memerankan karakter Theo tersebut ternyata keturunan Indonesia. Aktor kelahiran 2006 di Perth ini merupakan anak pasangan Rachael Muhafidin dan Afid Muhafidin. Ayahnya merupakan keturunan Indonesia.

"Aku keturunan Indonesia. Ayahku dari Indonesia. Sebuah keistimewaan bisa mewakili Indonesia di layar kaca. Aku sangat senang," kata Tyroe seperti diberitakan detikcom.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejak kecil Tyroe sudah melanglang buana di dunia peran. Aktor muda itu mulai menjajaki dunia hiburan saat masih berusia 10 tahun. 

ADVERTISEMENT

Sejumlah karya yang pernah diperankan Tyroe, seperti Two Sands, Caravan, Treasure Maps and Tinned Spaghetti, Mad Max: Fury Road, dan Paper Planes.

Pada 2020, Tyroe pun ditawari tampil dalam The Lord of the Rings: The Rings of Power saat dirinya berusia 14 tahun.

Peran Tyroe di The Lord of the Rings merupakan kali pertama dia tampil dalam karya skala besar. Dalam serial tersebut, ia berperan sebagai Theo, anak dari Bronwyn yang memiliki kemampuan super untuk menyembuhkan.

Serial The Lord of the Rings mengambil latar waktu ribuan tahun sebelum terjadinya tragedi di The Fellowship of the Ring. Kala itu Middle Earth menjadi sebuah arena perang yang ganas antara para bangsawan elf dengan Morgoth.

[Gambas:Video CNN]



Serial ini menyoroti kisah para pahlawan yang gagal yang mengancam akan menutup seluruh dunia dalam kegelapan.

The Lord of the Rings: The Rings of Power diadaptasi dari novel The Lord of the Rings oleh J. R. R. Tolkien.

Kisah dalam serial tersebut menceritakan awal mula kemunculan cincin bertuah yang menjadi bagian terpenting dalam trilogi The Lord of the Rings mulai terkuak.

The Lord of the Rings: The Rings of Power tayang 2 September di Prime Video.

Selengkapnya di sini. 

Gif banner Allo Bank
(blq/chri)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat