yoldash.net

Sinopsis The Promise, Teror Akibat Ingkar Janji pada Sahabat

Sinopsis The Promise, film horor Thailand yang mengisahkan teror yang terus menghantui seseorang akibat ingkar janji pada sahabat.
Sinopsis The Promise, film horor Thailand yang mengisahkan teror yang terus menghantui seseorang akibat ingkar janji pada sahabat. Foto: (GDH559 via IMDb)

Jakarta, Indonesia --

The Promise merupakan film horor Thailand yang mengisahkan teror dari 'kawan lama' akibat ingkar janji. Kisah itu berhubungan dengan gedung berhantu terkenal di Bangkok. Berikut sinopsis film The Promise (2017).

The Promise menceritakan Boum (Bee Namthip Jongrachatawiboon), seorang ibu yang berupaya meloloskan diri dari teror hantu di rumahnya. Teror tersebut juga menghantui anaknya, Bell (Lilly Nichapalak Thongkham).

Teror tersebut dimulai setelah mereka mengunjungi gedung apartemen usang yang ternyata menyimpan kenangan suram Boum sekitar 20 tahun lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada 1997, Boum dan sahabatnya, Ib (Care Panisara Rikulsurakan), memutuskan bunuh diri karena tidak tahan dengan kehidupan mereka. Kala itu, keluarga mereka mengalami krisis ekonomi besar-besaran.

ADVERTISEMENT

Mereka berjanji mengakhiri kehidupan nahas dengan mati bersama-sama. Ib meminta Boum berjanji untuk tidak membiarkannya mati sendirian. Setelah itu, Ib menembak dirinya sendiri.

Setelah melihat hal itu, Boum merasa takut dan memilih untuk melanjutkan hidupnya. Ia pada akhirnya meninggalkan Ib sendirian. Boum meminta maaf kepada Ib karena mengecewakannya.

Kisah suram itu, ia ceritakan kepada Bell. Sang anak menilai ibunya telah melakukan hal yang tepat dengan tidak bunuh diri.

Di gedung itu, Bell menemukan pager yang menjadi alat komunikasi Ib dan Boum di masa lampau. Ia melihat pesan yang menunjukkan Ib menagih janji Boum untuk tidak pernah meninggalkannya sendiri.

Lanjut ke sebelah...

 

Masalah depresi jangan dianggap enteng. Jika Anda pernah memikirkan atau merasakan tendensi bunuh diri, mengalami krisis emosional, atau mengenal orang-orang dalam kondisi itu, Anda disarankan menghubungi pihak yang bisa membantu. Misalnya saja Komunitas Save Yourselves melalui Instagram @saveyourselves.id, Yayasan Sehat Mental Indonesia melalui akun Line @konseling.online, atau Tim Pijar Psikologi https://pijarpsikologi.org/konsulgratis.

 

Gif banner Allo Bank

Sinopsis The Promise, Teror Akibat Ingkar Janji pada Sahabat

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat