Jakarta, Indonesia --
Drama Korea Hospital Playlist 2 menjadi salah satu tayangan favorit penggemar drama Korea di sejumlah negara termasuk di Indonesia.
Drama besutan Shin Won-ho ini berhasil menarik perhatian penikmat drama Korea sejak episode pertama ditayangkan pada Kamis (17/6) lalu hingga ditutup dengan episode terakhir yang tayang hari ini, Kamis (16/9).
Penonton dibuat jatuh cinta dengan akting dari lima karakter utama yang semakin kompak di musim kedua. Selain itu, penonton juga disuguhi penampilan band Geng 99 yang semakin ciamik dibandingkan musim pertama.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut lima fakta menarik drama Hospital Playlist 2
1. Chemistry Semakin Kuat
Chemistry antar pemain untuk musim kedua lebih dekat dibandingkan dengan musim pertama. Sepanjang dua belas episode, hubungan kelima dokter yang dibawakan oleh Jo Jung-suk, Yoo Yeon-seok, Jung Kyung-ho, Kim Dae-myung, dan Jeon Mi-do semakin dekat layaknya keluarga. Seluruh pemain tampak begitu akrab satu sama lain.
Semua itu merupakan hasil kerja keras tim produksi yang terus menjaga kekompakan para pemain hingga musim kedua tayang. Salah satunya dengan melibatkan para pemain dalam sebuah acara variety show bertajuk Camping Playlist.
Acara ini dibuat beberapa bulan jelang musim kedua ditayangkan. Dalam acara Camping Playlist ini, kelima pemain utama Hospital Playlist atau yang dikenal dengan sebutan Mido Parasol berkumpul bersama.
Mereka berkemah sambil memainkan berbagai permainan seru. Maka, tak heran jika chemistry para pemain di musim kedua ini terlihat semakin erat dan hangat.
 Drama Korea Hospital Playlist 2 menjadi salah satu tayangan favorit penggemar drama Korea di sejumlah negara termasuk di Indonesia. (Arsip tvN via Hancinema) |
2. Durasi Episode 11 dan 12 Sekitar 2 Jam
Sejak musim pertama, setiap episode drama Hospital Playlist berdurasi sekitar 90 menit atau satu setengah jam.
Namun, episode 11 drama Hospital Playlist 2 yang tayang pada Kamis (9/9) lalu, berdurasi 113 menit atau sekitar 1 jam 53 menit. Ini menjadi durasi terlama sepanjang penayangan drama ini.
Episode tersebut mengungkap kisah cinta beberapa pemain utama Hospital Playlist. Dimulai dengan Yang Seok-hyeong yang menyatakan cintanya pada Chu Min-ha.
Sementara itu, Chae Song-hwa akhirnya menerima pernyataan cinta Lee Ik-jun dan memutuskan untuk berpacaran.
Kisah cinta tak terduga ini membuat episode 11 berhasil meraih rating tertinggi sepanjang penayangannya. Seperti yang dilansir dari Soompi, Jumat (10/9), Nielsen Korea mencatat episode tersebut mencapai rating rata-rata nasional sebesar 13,4 persen.
Sedangkan episode 12 Hospital Playlist 2 yang tayang hari ini (16/9) disebut berdurasi sekitar 160 menit atau 2 jam 40 menit.
Fakta menarik Hospital Playlist 2 lanjut ke sebelah...
3. Aksi Band Hospital Playlist 2 Lebih Ciamik
Drama Hospital Playlist tidak lepas dari aksi band Geng 99. Demi menampilkan aksi bermusik yang ciamik, para member Hospital Playlist berlatih secara rutin selama berbulan-bulan.
Berkat latihan yang intens tersebut, kemampuan bermusik Geng 99 semakin baik dibandingkan musim pertama. Salah satu penampilan terbaik dari Geng 99 di Hospital Playlist 2 adalah saat mereka membawakan lagu It's My Life yang dipopulerkan oleh Bon Jovi.
Untuk pertama kalinya band yang terdiri dari Lee Ik-jun (Jo Jung-suk), Chae Song-hwa (Jeon Mi-do), Yang Seok-hyeong (Kim Dae-myung), Ahn Jeong-won (Yoo Yeon-seok), dan Kim Jun-wan (Jung Kyung-ho) ini membawakan lagu populer barat.
 Berikut lima fakta menarik drama Hospital Playlist 2, salah satu tayangan favorit penggemar drama Korea di sejumlah negara termasuk di Indonesia. (dok. tvN via Hancinema) |
4. Hospital Playlist 2 Bertabur Cameo Ternama
Tak hanya menyuguhkan jalan cerita yang lebih menarik dibandingkan musim pertama, drama Hospital Playlist 2 juga menghadirkan deretan kameo yang berupa aktor dan aktris terkenal.
Beberapa diantaranya adalah aktor Lee Kyu-hyung. Ia pernah muncul sebagai saudara kandung dari pasien bernama Gyung Jin di episode ke-3.
Hadir pula aktor Yoo Jae-myung sebagai kameo di episode sembilan. Ia berperan menjadi profesor di departemen radiologi bernama Shin Sung-eui.
Selain aktor, tim produksi juga menampilkan aktris senior Cha Chung-hwa menjadi kameo di drama Hospital Playlist 2. Pemeran Dayang Choi di drama Korea Mr. Queen ini hadir di episode awal Hospital Playlist 2 sebagai ibu dari salah satu pasien anak di RS Yulje.
Tim produksi juga menggaet dua atlet ping-pong ternama Korea Selatan, Joo Sae -hyuk dan Hyun Jung-hwa sebagai kameo di episode sembilan. Kali ini mereka berperan sebagai staf Kedokteran Nuklir.
5. Lokasi Syuting di Ewha Womans University Seoul Hospital
Sejumlah adegan rumah sakit Yulje Medical Center di drama Hospital Playlist mengambil lokasi syuting di Ewha Womans University Seoul Hospital.
Mengutip dari Korea Biomedical Review, tim produksi drama Hospital Playlist menggunakan area dari lobby, kafe, ruang tunggu pasien, bangsal pasien, Healing Garden di lantai empat, tempat parkir underground, dan bangsal 63 dari Ewha Womans University Seoul Hospital.
Selain Hospital Playlist, Ewha Womans University Seoul Hospital juga menjadi lokasi syuting beberapa dalam drama lain, termasuk serial SBS berjudul Doctor John yang ditayangkan tahun lalu, dan drama Forest dari KBS.
[Gambas:Photo CNN]