yoldash.net

Lamar Odom Tak Boleh Dikunjungi Usai Operasi

Meski sudah bisa dipindahkan ke rumah sakit yang berbeda, Lamar masih harus menjalani serangkaian perawatan. Khloe Kardashian terus di sisinya.
Khloe Kardashian masih dampingi Lamar Odom. (REUTERS/Danny Moloshok)

Jakarta, Indonesia -- Lamar Odom memang telah sadar, bisa duduk, dan berbicara. Ia juga telah dipindahkan dari rumah sakit Las Vegas ke Los Angeles. Namun, bukan berarti ia telah pulih. Lamar masih harus menjalani serangkaian pengobatan.

Diberitakan E! Online, Lamar baru saja menjalani sebuah operasi. Dilaporkan TMZ, prosedur operasi itu dilakukan pada dadanya. Namun, tidak dijelaskan apakah operasi itu berkaitan dengan jantung atau paru-paru Lamar.

Yang jelas, saat ditemukan tak sadarkan diri, mantan pebasket itu disebut-sebut mengalami masalah serius dengan ginjal dan paru-parunya. Jantungnya pun tak bisa memompa darah untuk memenuhi kebutuhan seluruh tubuhnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Belum ada penjelasan bagaimana hasil operasi pasangan Khloe Kardashian itu. Seorang sumber berkata pada E! News, dokter meminta Lamar tidak menerima seorang tamu pun usai operasi. Kondisi itu dipertahankan sampai situasi Lamar meningkat. Namun, Khloe tetap di sisinya.

Anggota keluarga Kardashian itu memang terus mendampingi Lamar sejak ia dikabarkan tidak sadarkan diri. Saat itu, Khloe langsung terbang ke Las Vegas untuk menemani Lamar. Ia bahkan sampai menunda perceraian dengannya.

Baru-baru ini, Khloe akhirnya membuka suara. "Minggu lalu sangatlah sulit. Saya sangat berterima kasih pada keluarga, kawan, dan penggemar, yang selalu mengirim doa dan harapan baik untuk Lamar," Khloe menulis.

Perjalanan Lamar menuju kesembuhan masih panjang. Ia tak lagi mengenakan bantuan pernapasan serta bisa menggerakkan lengan dan kakinya. Hasil CT Scan menunjukkan ia baik-baik saja, tapi kemungkinan masih ada masalah kognitif di depan. Ia juga harus cuci darah. (rsa/vga)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat