yoldash.net

Waspada, Tanda Penyakit Diabetes Bisa Dilihat dari Warna Lidah

Para ahli kesehatan percaya bahwa tanda peringatan awal kanker dan diabetes bisa dilihat dari warna lidah.
Peneltian terbaru mengungkapkan tanda sejumlah penyakit, termasuk diabetes bisa dilihat dari warna lidah. (Istockphoto/Zametalov)

Daftar Isi
  • 1. Cokelat atau hitam
  • 2. Noda atau luka berwarna putih
  • 3. Merah terang
Jakarta, Indonesia --

Para ahli kesehatan percaya bahwa tanda peringatan awal kanker dan diabetes bisa dilihat dari warna lidah.

Tim peneliti Harvard mengatakan lidah dapat mengungkapkan banyak hal tentang kesehatan seseorang, baik itu penampilan, warna, atau bahkan teksturnya.

Dalam sebuah artikel ilmiah terbaru, para ilmuwan menyimpulkan bahwa lidah seharusnya memiliki tampilan yang bulat dan simetris. Penelitian menyebutkan lidah juga bisa memiliki lapisan putih.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Umumnya warnanya merah muda terang, meskipun beberapa mungkin memiliki pigmentasi ungu atau coklat pada populasi Afrika, Asia dan Mediterania," kata studi tersebut seperti dilaporkan Express.

Menurut Tien Jiang, Odontolog di Departemen Kesehatan Mulut Masyarakat dan Epidemiologi di sekolah Kedokteran Gigi Medis Harvard, lapisan putih di lidah berasal dari protein resisten yang disebut keratin.

Penelitian tersebut juga menyimpulkan warna lidah bergantung pada apa yang seseorang makan. Hal ini, menurut peneliti, disebabkan oleh benjolan di lidah yang disebut papila, yang menyerap warna dan residu dari makanan dan minuman yang kita makan.

Misalnya kari yang mengandung banyak kunyit bisa membuat lidah menjadi kuning dan berwarna putih setelah minum susu.

Meski demikian, selain efek dari makanan, penelitian menyebutkan ada tiga warna lidah yang bisa jadi tanda peringatan dari penyakit serius, termasuk diabetes.

1. Cokelat atau hitam

Studi menyatakan bahwa lidah berwarna cokelat atau hitam menunjukkan suatu kondisi yang disebut 'lidah berbulu hitam' yang terjadi ketika papila menjadi terlalu besar.

Biasanya, benjolan kecil ini tidak memiliki banyak ruang untuk tumbuh, tetapi jika tumbuh, benjolan tersebut dapat menjebak bakteri dan campuran makanan berwarna, sehingga meninggalkan warna coklat atau hitam.

Hal ini dikatakan bisa disebabkan oleh merokok, mengonsumsi antibiotik, mulut kering, minum kopi atau teh berlebihan, dan kebersihan mulut yang buruk.

2. Noda atau luka berwarna putih

Para ilmuwan Harvard menemukan noda putih atau luka di lidah adalah tanda pertumbuhan jamur yang berlebihan.

Hal ini dapat disebabkan oleh kondisi seperti diabetes, AIDS, penggunaan antibiotik, pengobatan kanker, penggunaan gigi palsu, merokok, atau mulut kering.

Dalam kasus yang parah, luka bisa menjadi tanda kanker mulut. Begitu pula jika menjadi kuning, merah dan nyeri.

3. Merah terang

Kondisi ini bisa berarti Anda kekurangan B12, demam berdarah, atau radang tenggorokan. Namun, dua kondisi terakhir akan disertai dengan ruam merah.

Itulah tiga tanda penyakit serius yang bisa dilihat dari warna lidah termasuk diabetes. Sebaiknya waspada dan periksakan diri ke dokter jika menemukan tanda-tanda tersebut.



(pua/pua)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat