Berapa Lama Memanaskan Makanan Agar Tahan Lama dan Sehat?
Makanan sebaiknya dipanaskan sebelum disimpan. Berapa lama memanaskan makanan agar tahan lama?
Di hari raya termasuk Lebaran, biasanya orang memasak dalam jumlah besar. Tentu saja masakan sebanyak ini tidak bisa dihabiskan dalam satu waktu.
Biasanya makanan akan disimpan dan dipanaskan saat akan disantap. Lantas, berapa lama memanaskan makanan?
Pada dasarnya makanan berbasis kuah, termasuk kuah santan, perlu dipanaskan hingga mendidih merata. Tidak ada patokan berapa lama sebab ini akan berbeda tergantung volume makanan dan suhu panas kompor.
Kuncinya, kuah harus mendidih merata yang menandakan seluruh makanan sudah terpapar suhu panas.
Sementara untuk masakan yang tidak berkuah seperti, rendang, sambal goreng kentang, juga tumisan, panaskan sekitar 5-10 menit. Biasanya pada makanan akan terlihat uap panas atau suara minyak yang dipanaskan.
Kalau jenis masakan lain, berapa lama memanaskan makanan?
Sebelum menentukan berapa lama memanaskan makanan, perhatikan dulu cara memanaskan makanannya. Disarankan cara memanaskan makanan disesuaikan dengan cara pengolahannya.
Ayam panggang perlu dipanaskan dengan oven atau air fryer. Sate tidak harus dibakar lagi tapi bisa dipanaskan menggunakan teflon antilengket. Tahu dan tempe goreng bisa dipanaskan dengan digoreng tapi tidak harus 'deep fried'.
Sebaiknya memanaskan makanan tidak terlalu lama, mungkin sekitar 3-5 menit. Untuk makanan yang digoreng disarankan tidak lebih dari 3 menit sebab akan makin keras teksturnya.
(els/chs)[Gambas:Video CNN]