yoldash.net

5 Skincare yang Bermanfaat untuk Kesehatan Mental

Skincare tak hanya baik untuk perawatan kulit dan wajah tapi juga untuk kesehatan mental. Berikut bahan skincare yang bermanfaat untuk kesehatan mental.
Ilustrasi. Skincare tak hanya baik untuk perawatan kulit dan wajah tapi juga untuk kesehatan mental sekaligus. (iStockphoto/Aja Koska)

Jakarta, Indonesia --

Skincare tak hanya baik untuk membantu perawatan kulit dan wajah tapi juga untuk kesehatan mental sekaligus. Produk skincare ini umumnya mengandung bahan yang dapat meredakan kecemasan dan stres.

Efek kesehatan mental bisa didapatkan dari aroma yang timbul maupun setelah diaplikasikan ke kulit. Anda bisa memilih skincare yang mengandung bahan-bahan yang baik untuk kulit dan juga kesehatan mental.

Berikut bahan-bahan skincare yang bermanfaat untuk kesehatan mental.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Lemon myrtle atau surawung

Manfaat untuk kulit: Mengurangi sebum pada kulit, mengobati jerawat, dan mengobati luka dingin.

Manfaat kesehatan: Menghilangkan stres, meningkatkan suasana hati, mengurangi depresi, dan meringankan sakit kepala.

ADVERTISEMENT

2. Neroli

Manfaat untuk kulit: Anti-inflamasi, antijamur dan penyembuhan luka. Dikutip, dari Metro UK, neroli juga baik untuk membantu pemulihan jerawat, eksim, noda hitam, stretch mark, dan mencegah munculnya lebih banyak kerutan.

Manfaat kesehatan: Efektif mengurangi stres dan memperbaiki sistem endokrin. Tumbuhan ini juga dapat meredakan gejala menopause, meningkatkan gairah seksual dan menurunkan tekanan darah pada wanita pasca menopause.

3. Jeruk limau

Manfaat untuk kulit: Kaya antioksidan yang dapat mengurangi radikal bebas di kulit.

Manfaat kesehatan: Menjernihkan pikiran, meredakan stres, meningkatkan imunitas.

4. Benih wortel

Manfaat untuk kulit: Anti-inflamasi dan antijamur. Juga dapat meningkatkan kesehatan kulit.

Manfaat kesehatan: Membuat pikiran lebih tenang, mengurangi stres dan cemas.

5. Lavender

Manfaat untuk kulit: Antibakteri dan menyembuhkan peradangan.

Manfaat untuk kesehatan: Meningkatkan kualitas tidur dan meredakan cemas.

Pilihlah kandungan-kandungan ini di dalam skincare Anda agar bisa mendapatkan manfaat ganda yang baik untuk kulit dan kesehatan mental.


[Gambas:Video CNN]



(ptj/agn)


[Gambas:Video CNN]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat